Memiliki kuku yang cantik dan indah merupakan impian bagi setiap wanita, terlebih saat harus mendatangi acara-acara khusus seperti lamaran, pernikahan, atau makan malam spesial dengan kekasih. Tak jarang para perempuan mempercantik diri dengan perawatan khusus di salon.
Saat ini ada solusi yang banyak dipilih para perempuan untuk mempercantik diri, khususnya bagian kuku. Dengan kuku palsu yang mudah dilepas pasang dan banyaknya variasi menjadikan kuku palsu sebagai solusi tepat untuk mempercantik diri secara instan. Buat kamu yang ingin menggunakan kuku palsu, yuk kita simak tips memilih kuku palsu berikut ini.
Tips Memilih Kuku Palsu Terbaik
1. Pilih Jenis Kuku Palsu Sesuai dengan Tampilan
Agar tampilan kuku serasi dengan outfitmu, kamu perlu memilih kuku palsu yang sesuai dengan jenis dan coraknya. Kamu bisa motif atau polos yang lebih sesuai dengan tampilanmu. Kamu bisa memilih kuku palsu bermotif yang memberikan kesan percaya diri dan membuat tampilanmu lebih stand out. Jika kamu ingin tampil dengan look yang minimalis, kamu bisa memilih kuku palsu polos. Kamu juga bisa memilih kuku palsu kombinasi motif dan polos untuk tampilan yang unik namun tetap manis dan tidak terkesan berlebihan.
2. Perhatikan Jenis Lem Dalam Set Kuku Palsu
Dalam kuku palsu yang dijual di pasaran, ada dua jenis lem kuku yang tersedia, yaitu lem cair dan lem tempel. Kedua lem ini tentu memiliki perbedaan yang cukup signifikan. Lem cair cenderung lebih tahan lama dibanding lem tempel. Meski lem cair tersedia dalam volume yang lebih banyak sehingga bisa digunakan berulang kali, lem kuku palsu ini memiliki bau lem yang cukup menyengat. Lem ini juga terkesan lebih sulit digunakan karena jika kamu menggunakannya terlalu banyak, maka akan meninggalkan bekas di kuku sehingga sulit untuk dibersihkan.
3. Sesuaikan Bentuk Kuku Palsu Dengan Keperluan
Agar tidak tampak berlebihan, kamu bisa memilih bentuk kuku palsu sesuai dengan keperluan acara yang akan kamu datangi. Jika acara cenderung kasual, kamu cukup menggunakan kuku palsu dengan detail sederhana. Bentuk kuku palsu yang cocok dipakai untuk acara kasual adalah oval dan round. Dengan bentuk ini, tampilanmu akan terkesan lebih natural. Sedangkan untuk acara spesial, kamu bisa memilih kuku palsu dengan detail yang mewah dengan hiasan yang cantik. Agar tampilan jauh lebih ciamik, kamu bisa memilih bentuk kuku stiletto dan coffin yang unik dan cantik.
Rekomendasi Kuku Palsu Yang Bagus
1. Pink White Flower Simple Gradient Fake Nails
Kuku palsu dengan nuansa warna pink dan motif bunga sakura yang cantik bisa jadi pilihan yang tepat untuk kamu yang ingin tampil cantik dan manis. Kuku palsu ini juga dilengkapi dengan aksen hiasan permata yang akan menambah kesan cantik dan mewah. Kamu bisa membeli kuku palsu ini dengan harga mulai dari Rp 15.900.
2. Pipolo Kuku Palsu Lilac
Warna lilac yang memiliki kesan cantik dan manis menjadi warna yang saat ini menjadi favorit kebanyakan wanita. Maka dari itu kuku palsu dari Pipolo ini bisa kamu jadikan pilihan yang tepat untuk tampil cantik dan manis juga kekinian. Dengan harga mulai dari Rp 25.000 kamu akan mendapatkan 24 kuku palsu dengan kombinasi warna polos dan motif berwarna lilac. Kuku palsu ini juga awet dan dapat digunakan berkali-kali, lho!
3. Justice Just Shine Magical Unicorn Glow Press on Nails
Kuku palsu yang cantik dengan aksen dan tema unicorn bisa kamu peroleh dari kuku palsu dari Justice Just Shine Magical Unicorn Glow Press Nails. Kuku palsu ini bisa kamu beli dengan harga mulai dari Rp 99.000.
4. Coffin Plain False Nail
Kuku palsu berbentuk coffin merupakan bentuk kuku yang paling banyak diminati karena cantik dan tidak terlalu tajam. Selain panjang kuku yang ideal, kuku-kuku palsu ini plain, sehingga kamu bisa membuat kreasi dengan kuku palsumu sesuka hati. Harga kuku palsu ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp. 40.000 untuk 100 pasang kuku palsu yang cantik.
5. 100 Pieces of False Nail
Jika kamu mencari kuku palsu yang bersih dan belum tersentuh aksem dan warna tambahan, kuku palsu 100 Pieces of False Nail jawabannya. Setiap set kuku palsu yang kamu beli, berisi set kuku dengan 10 ukuran berbeda. Dengan kuku palsu ini, kamu bisa membuat kreasi nail art yang cantik dan sesuai dengan seleramu. Kamu bisa membeli kuku ini dengan harga mulai dari Rp 45.000 saja.
6. Nail Art Fake Glossy
Dijual dengan harga yang ekonomis, kuku palsu Nail Art Fake Glossy ini memiliki kualitas yang dapat bersaing dengan kuku palsu lainnya. Dengan finishing glossy yang cantik, kuku palsu ini cocok kamu pakai saat acara santai maupun resmi. Kuku palsu ini bisa kamu dapatkan dengan harga mulai dari Rp 19.950.
7. Nail Art Wedding Fake Nail
Dengan dua belas pasang kuku palsu dengan detail menarik berwarna gold dan silver, kuku palsu ini sangat cocok kamu padu padankan dengan outfit pesta yang cantik dan classy. Harga kuku palsu ini dijual dengan harga mulai dari Rp 29.000.
8. Kuku Palsu Mickey Mouse
Kuku palsu yang dipercantik dengan kombinasi warna merah, putih, dan hitam khas Mickey Mouse ini cocok buat kamu penggemar berat kartun Mickey Mouse. Motif yang tersedia tak hanya Mickey Mouse saja, karena motif Minnie Mouse juga akan melengkapi koleksi kuku palsumu. Dengan harga Rp 31.000, kamu sudah dapat membawa pulang kuku palsu ini.
9. Nailtastic.id
Jika kamu ingin mencoba kuku palsu dengan desain dan motif yang tak biasa, kamu bisa mencoba pesan kuku palsu custom di Nailtastic.id dengan kisaran harga mulai Rp 68.000 hingga Rp 200.000. Kamu juga bisa membeli kuku palsu set yang berisi 18 pieces kuku yang sudah termasuk dengan lem tape, kikir, wood stick, dan lem cair. Kuku palsu nailtastic.id tersedia dua jenis bentuk, yaitu short square & short oval yang bisa kamu pilih sesuai dengan keinginanmu.
10. Eze Nails Reusable Spot-On Manicure
Terbuat dari material super ringan dan bisa dipakai kembali hingga 2 sampai 3 kali pemakaian, kuku palsu dari Eze Nails Reusable Spot-On Manicure ini bisa kamu pilih untuk mempercantik kuku indahmu. Dalam satu box ini juga tersedia 24 buah kuku dengan 12 macam ukuran yang berbeda.
11. Kyeo Beauty Hand Painted Press On Nails
Kuku palsu yang terbuat dari gel polish yang bisa kamu custom sesuai dengan keinginan ini banyak disukai para wanita. Cara pemakaiannya juga sangat mudah dan aman digunakan. Tak hanya itu, dengan harga mulai dari Rp. 60.0000 kamu sudah bisa membawa pulang satu set kuku palsu lengkap dengan dengan nail buffer, liquid glue, dan gel tape glue.
Sederet rekomendasi kuku palsu terbaik dengan model terbaru ini bisa kamu beli di berbagai toko online terpercaya kamu. Agar kuku palsu pesananmu sampai di alamat tujuan dengan selamat, kamu bisa memilih jasa pengiriman dengan Anteraja. Dengan Anteraja, kamu bisa menggunakan fitur Cek Resi untuk tracking pengiriman secara akurat. Tunggu apa lagi, selalu percayakan Anteraja, ya!