Setelah mencuci baju dan menjemurnya hingga kering, tentu kamu ingin baju-baju kamu tetap wangi, kan? Namun, mencuci hanya dengan sabun cuci membuat baju kurang wangi. Meski demikian, kamu bisa menyiasatinya dengan menggunakan pewangi pakaian yang tahan lama dan awet.
Di pasaran, ada banyak sekali jenis pewangi pakaian yang bisa kamu pilih. Untuk memudahkan kamu memilih pewangi pakaian yang cocok dan sesuai dengan kebutuhan, yuk simak tips memilih pewangi pakaian terbaik berikut ini.
Tips Memilih Pewangi Pakaian Terbaik
1. Sesuaikan Aroma Pewangi Pakaian Dengan Selera
Keragaman aroma pewangi pakaian yang terjual di pasaran membuat kita perlu cermat memilih pewangi apa yang cocok dengan selera. Buat kamu yang menyukai aroma segar, kamu bisa memilih aroma aquatic atau pewangi dengan kandungan citrus seperti lemon atau jeruk. Nah jika kamu penggemar aroma yang lembut, kamu bisa memilih pewangi dengan aroma powdery seperti aroma bayi atau aroma bunga-bungaan seperti jasmine atau lily. Kamu juga bisa memilih pewangi dengan aroma yang lebih kuat untuk mendapat keharuman pakaian selama pemakaian.
2. Pilih Intensitas Aroma Pewangi Sesuai Kebutuhan
Intensitas aroma pewangi tentu berbeda-beda antara satu produk dengan produk lainnya. Maka dari itu, kamu perlu memilih dan mempertimbangkan sebaik mungkin, mana intensitas aroma pewangi yang cocok dengan jenis pakaian yang kamu cuci. Sebaiknya kamu memilih intensitas aroma pewangi yang rendah untuk pakaian bayi dan anak-anak. Untuk penggunaan pewangi dengan intensitas aroma yang tinggi bisa kamu gunakan untuk pakaian dewasa dan bahan kain untuk penggunaan lainnya seperti gorden, sprei, dan masih banyak lagi.
3. Pertimbangkan Kandungan Pada Pewangi
Kandungan zat yang ada pada pewangi perlu kamu perhatikan sedetail mungkin sebelum membelinya. Pasalnya, pewangi pakaian yang kamu pilih mungkin saja mengandung zat-zat yang memicu alergi bagi kamu atau keluargamu. Khususnya bagi kamu yang memiliki alergi rhinitis, sebaiknya pilih pewangi yang tidak menimbulkan efek listrik statis yang membuat debu dan kotoran di udara menempel pada pakaian. Tak hanya itu, kamu juga perlu memperhatikan kandungan Staphylococcus aureus dan Klebsiella pneumoniae untuk membantu mengurangi bau dan mencegah bakteri menempel pada pakaian.
Rekomendasi 10 Pewangi Pakaian Terbaik, Bagus dan Harum
1. Molto Japanese Peach Pelembut Dan Pewangi Pakaian 720 ml
Brand pewangi pakaian satu ini cukup banyak digunakan masyarakat Indonesia karena aromanya yang sangat unik dan menarik. Dengan pewangi ini, pakaianmu akan tetap wangi bahkan setelah dicuci selama 30 hari. Pewangi ini juga membantu menjaga warna pakaian kesayanganmu tetap cerah bahkan setelah pencucian berulang kali. Nggak cuma itu, pewangi dari Molto ini juga membuat bajumu mudah disetrika, loh! Harga yang dibanderol untuk pewangi ini bekisar mulai dari Rp 24.500.
2. Downy Pewangi dan Pelembut Pakaian Konsentrat Mystique 1,35L
Dibuat dengan menggabungkan teknologi dari butiran parfum, pewangi dari Downy ini dikenal sebagai pewangi yang awet dan tahan lama. Aroma bunga dari pewangi ini juga cukup unik, bahkan dapat memberikan kesan mewah pada pakaian. Nggak cuma itu, pewangi dari Downy ini juga dibuat dengan teknologi microcapsule yang membuatnya menyimpan wangi lebih lama, dan lebih wangi setelah digunakan. Dengan harga mulai dari Rp 64.000, kamu sudah bisa membawa pulang pewangi ini.
3. Soklin Pelembut Pakaian Starry New York 1800 ml
Pewangi pakaian dari Soklin satu ini cukup banyak digemari karena aromanya yang harum dan membuat pakaian menjadi lebih lembut. Diformulasikan secara khusus, pewangi ini aman dan nyaman digunakan dan tidak menimbulkan iritasi atau alergi lainnya. Dengan pewangi ini, bajumu jadi lebih mudah ditata dan disetrika. Kamu bisa membeli pelembut sekaligus pewangi pakaian ini dengan harga mulai dari Rp 27.500.
4. My Baby Fabric Softener Plus Ironing Aid 1500 mL
Masih bingung cari pewangi yang cocok dan aman buat si Kecil? Nggak perlu khawatir, kamu bisa memilih pewangi sekaligus pelembut dari My Baby Fabric Softener satu ini. Dilengkapi dengan kandungan antibacterial power di dalamnya mampu membunuh kuman dan jamur di serat pakaian. Nggak cuma itu, aroma yang lembut dari pewangi ini membuat bayi nyaman saat menggunakan pakaian. Pewangi yang dilengkapi dengan formula color brightness ini bisa kamu beli dengan harga mulai dari Rp 25.900.
5. Kispray Pewangi dan Pelembut Pouch Glamorous Gold 300ml
Khusus untuk kamu yang mencari pewangi sekaligus pelicin pakaian dalam satu produk, Kispray pewangi dan pelembut ini bisa jadi solusi yang tepat buat kamu! Dengan pewangi ini, pakaianmu akan lebih mudah disetrika dan membuat penampilanmu jauh lebih outstanding. Nggak ketinggalan, aroma bunga yang khas dari pewangi ini juga membuat pakaian tetap wangi meski kamu sudah berkeringat banyak. Harga yang dibanderol juga sangat terjangkau, kamu bisa membeli pewangi ini dengan harga mulai dari Rp 8.000.
6. Royale Pelembut Pakaian Hot Summer 780 ml
Buat kamu yang suka pewangi dengan aroma yang unik, produk pewangi sekaligus pelembut pakaian Royale satu ini sangat sempurna untuk kamu. Dengan wewangian segar dan unik membuat kamu menjadi jauh lebih percaya diri saat menggunakannya. Kamu bisa membeli pewangi ini dengan harga mulai dari Rp 25.300.
7. SEBERSIH Parfume Laundry Baju Premium Ocean Musk 1 L
Pewangi pakaian yang diformulasi secara khusus dengan aroma yang kuat ini banyak digemari karena wanginya yang awet dan tahan lama. Jangan khawatir, pewangi pakaian satu ini juga aman digunakan untuk pakaian karena tidak akan merusak warna atau bahan pada pakaian. Pewangi pakaian ini juga aman digunakan untuk kulit sensitif, loh! Harga yang dibanderol untuk pewangi ini berkisar mulai dari Rp 30.000.
8. Olaif Lavender Scented Fabric Softener Pewangi Pelembut Pakaian 1L
Diformulasikan dengan aroma lavender yang wangi dan tahan lama membuat pewangi sekaligus pelembut pakaian ini banyak dipilih untuk membuat pakaian tetap wangi meski sudah digunakan berulang kali. Pewangi ini juga dilengkapi dengan formula anti kusut yang dapat mencegah pakaian tidak mudah lecek setelah proses pencucian. Pakaian jadi lebih mudah dirapikan dan disetrika. Dengan harga mulai dari Rp 33.500 kamu sudah bisa membeli pewangi pakaian ini.
9. Earth Choice Fabric Softener Pure Soft 1 Lt
Jika kamu mencari pewangi pakaian yang tak sekadar memberikan aroma pada pakaian kesayanganmu, pewangi pakaian dari Earth Choice ini bisa jadi jawaban yang tepat buat kamu. Dengan pewangi sekaligus pelembut pakaian ini, semua baju yang kamu cuci akan lebih awet dan tidak mudah rusak. Pewangi ini juga bisa kamu gunakan untuk membantu pakaian lebih lembut dan mudah disetrika. Kamu bisa membeli pewangi pakaian ini dengan harga mulai dari Rp 57.500.
10. Yuri Soft Pewangi Dan Pelembut Pakaian Lavender Purple 1000 Ml
Masih bingung dengan masalah busa pada pakaian yang masih mengendap bahkan setelah dicuci? Yuri Soft menjadi brand pewangi pakaian sekaligus pelembut pakaian yang bisa kamu pilih. Dengan Yuri Soft, kamu juga akan menghemat pengeluaran bulanan karena kamu nggak perlu menggunakannya dalam takaran yang banyak. Harga yang dibanderol untuk pewangi pakaian ini berkisar mulai dari Rp 45.000.
Itu dia sederet merk pewangi pakaian terbaik yang bisa kamu pilih untuk melembutkan pakaian sekaligus memberi aroma yang segar pada pakaian setelah dicuci.kamu bisa membeli pewangi pakaian pilihanmu di berbagai marketplace langgananmu. Jangan lupa, saat checkout pewangi, pilih jasa pengiriman Anteraja untuk pengiriman yang cepat dan aman, ya!
Dengan Anteraja, pengiriman barangmu akan jauh lebih aman dan cepat. Kamu bisa melakukan tracking pengiriman barang dengan menggunakan fitur Cek Resi yang tersedia khusus untuk pelanggan Anteraja. Sangat mudah dan praktis, kan? Selalu pilih Anteraja untuk segala pengiriman barang ke seluruh Indonesia, ya!