13 Merk Kutek Halal: Kuku Cantik, Bersih Dan Tahan Air

Merk Kutek Halal

Memiliki kuku yang cantik dan bersih tentu menjadi hal yang penting untuk diperhatikan, khususnya bagi kaum hawa. Untuk mempercantik kuku, sebagian perempuan memoles cat kuku atau yang dikenal dengan kutek pada permukaan kuku. Namun nyatanya ada kandungan pada kutek yang membuat wanita muslim sulit menggunakannya, terlebih saat akan beribadah sholat. 

Kamu nggak perlu khawatir, karena saat ini sudah banyak jenis kutek halal yang dijual di pasaran. Jenis kutek ini bisa kamu gunakan dalam keseharianmu. Agar tidak salah pilih kutek halal, kamu perlu tahu bagaimana cara memilih kutek halal terbaik. Yuk langsung simak tipsnya berikut ini!

Cara Pilih Kutek Halal Yang Terbaik

1. Perhatikan Ciri-Ciri Kutek Halal

Ciri-ciri kutek halal penting untuk kamu selidiki agar kamu tidak salah pilih saat membeli kutek. Ciri-ciri kutek halal yang perlu kamu perhatikan antara lain dapat menyerap air dan terasa sejuk saat digunakan untuk wudhu, berbahan dasar polimer, tidak berbau tajam,  tidak menggumpal, serta lebih cepat mengering.

2. Cek Label Halal Pada Kutek

Selain memperhatikan ciri-ciri pada kutek, hal penting lainnya yang perlu kamu ketahui dalam memilih kutek adalah ketersediaan label halal pada kutek. Hal ini karena tidak semua kutek berlabel halal benar-benar halal dan sah digunakan untuk wudhu. Untuk mengatisipasinya, kamu perlu mengecek kredibilitas merek. Kamu perlu memastikannya dengan jeli agar ibadah kamu tetap bernilai sah. 

3. Pilih Sesuai Warna Yang Kamu Sukai

Pemilihan warna yang tepat tentu perlu kamu pertimbangkan saat memilih kutek halal yang cocok untuk kamu. Agar tidak salah pilih warna, kamu bisa menyesuaikan dengan warna kulit kamu. Selain itu, kamu juga bisa menggunakan warna netral yang aman untuk semua jenis kulit seperti warna-warna pastel, dan sebagainya.

Nah itu dia tips yang perlu kamu perhatikan saat memilih kutek halal yang cocok untuk kamu. Setelah tahu tipsnya, yuk langsung aja rekomendasi cek merk kutek halal yang bagus dan terbaik agar kamu nggak salah pilih kutek halal untuk wudhu!

Merk Kutek Halal Yang Bagus Dan Terbaik

1. Flormar

Merk Kutek Halal

Merk kutek halal keluaran dari Flormar dikenal dengan varian warna yang beragam. Nggak hanya itu, Flormar juga dibuat dengan kandungan yang aman untuk kuku kamu. Flormar ini banyak digunakan karena warnanya yang konsisten bahkan setelah pengaplikasian. Kuku kamu akan terlihat cantik tanpa khawatir kesulitan wudhu, deh! 

2. Inglot

Merk Kutek Halal

Pelopor kutek halal satu ini menyediakan warna yang sangat beragam. Dilengkapi dengan kuas aplikator yang lembut membuat kutek ini mudah diaplikasikan secara merata. Kualitasnya pun nggak perlu kamu ragukan lagi karena Inglot sudah banyak digunakan wanita dari berbagai negara di dunia.

3.Talyah London

Merk Kutek Halal

Talyah London adalah produk kutek halal yang memiliki pigmentasi warna tinggi. Talyah London cukup digemari muslimah karena formulanya yang mudah dibersihkan dan tidak menyisakan warna pada kuku. Dengan begitu, kamu bisa berganti warna kutek sesuka hati sesuai dengan mood kamu. 

4. Tuesday In Love

Merk Kutek Halal

Kutek halal yang dikemas dengan kemasan yang simpel ini memiliki varian warna yang sangat beragam, mulai dari warna yang paling muda hingga warna tua. Kutek halal ini juga sangat aman digunakan saat kamu berwudhu. 

5. Nailberry

Merk Kutek Halal

Dibuat dengan bahan berkualitas dan ramah vegan, Nailberry bisa jadi pilihan yang tepat untuk kamu yang ingin mempercantik kuku tanpa khawatir kesulitan saat berwudhu. Tak hanya itu, Nailberry juga diformulasikan secara khusus sehingga awet dan tahan lama saat digunakan. 

6. Maya Cosmetics

Merk Kutek Halal

Kutek halal berkualitas satu ini cukup menjadi primadona di kalangan wanita muslim. Pasalnya, kutek Maya Cosmetics ini memiliki sertifikat IFANCA (Islamic Food and Nutrition Council of America) yang aman digunakan dan tak menghalangi air wudhu. Tersedia dalam beragam varian warna yang menarik bisa kamu pilih sesuai dengan selera kamu.

7. Zoya Cosmetics

Merk Kutek Halal

Tak mau ketinggalan, Zoya Cosmetics yang dikenal memproduksi berbagai produk kecantikan ini juga mengeluarkan produk kutek halal, loh. Kutek ini bisa kamu aplikasikan dalam beberapa lapis untuk mendapatkan hasil dengan warna yang konsisten.

8. LACC

Merk Kutek Halal

Dengan varian warna yang cukup beragam, kutek LACC ini juga bebas dari 1 macam bahan berbahaya bagi kuku dan kulit. Kutek halal satu ini juga dapat melindungi kuku dari efek buruk sinar matahari. Dengan begitu, kamu nggak perlu khawatir kuku kamu akan rusak meski menggunakan kutek dalam jangka waktu lama.

9. LYN

Merk Kutek Halal

Produk kutek LYN atau Love Your Nails ini masuk ke dalam salah satu produk kutek halal yang banyak digunakan wanita muslim di penjuru negara. Dengan bahan dasar air dan tekstur berpori kutek LYN sangat aman kamu gunakan bahkan saat berwudhu. Tersedia dalam berbagai varian warna elegan yang bisa kamu pilih sesuai dengan keinginan kamu.

10. ORLY

Merk Kutek Halal

Diperkaya dengan kandungan minyak argan, pro-vitamin B5, dan vitamin C, kutek halal satu ini dinilai sangat aman digunakan untuk kamu yang memiliki kulit sensitif. Tak hanya itu, kutek halal bermerek ORLY ini juga dilengkapi dengan formula khusus yang dapat menghidrasi kuku dengan baik selama kamu menggunakan cat kuku.

11. SOPHi

Merk Kutek Halal

SOPHi adalah salah satu merek kutek halal non toxic yang dijamin tidak berbau. Kutek halal SOPHi dibuat dengan bahan 75% air dan tanpa alkohol. Kutek halal ini juga tidak mengandung bahan-bahan kimia yang berbahaya seperti aseton, phthalates, formaldehida, dan toluene sehingga aman digunakan setiap hari. 

12. Lena Nail Polish

Merk Kutek Halal

Tersedia dalam berbagai hasil akhir seperti matte hingga glossy, Lena Nail Polish ini bisa kamu gunakan dalam berbagai kesempatan. Dilengkapi dengan varian warna yang cukup beragam membuat Lena Nail polish menjadi pewarna kuku yang banyak dicari wanita muslim. Tak hanya itu, kutek halal ini juga memiliki aplikator ramping yang memudahkan kamu memoleskan cat di atas kuku dengan rapi.

13. VIVRE

Merk Kutek Halal

Vivre merupakan salah satu brand kutek halal ternama yang dikemas dengan kemasan elegan.  Warna yang tersedia juga cukup beragam dan unik membuat brand memiliki daya tarik tersendiri. Kamu nggak perlu khawatir, cat kuku halal satu ini juga dibuat dengan formula dan  kualitas tinggi. 

Itu dia sederet cara memilih kutek halal lengkap dengan rekomendasi merk kutek halal terbaik yang bisa kamu jadikan sebagai referensi untuk memilih kutek yang pas dan cocok untuk mempercantik kuku kamu. Eits, nggak perlu bingung, kamu bisa membeli kutek halal pilihan kamu melalui marketplace langgananmu.

Agar kutek yang dikirimkan sampai dengan kondisi yang sempurna, kamu bisa memilih Anteraja sebagai jasa pengiriman barang yang aman dan terpercaya. Kamu bisa menggunakan fitur cek resi untuk melakukan tracking pengiriman paket secara akurat. Mudah, kan? selalu pilih Anteraja sebagai jasa pengiriman yang aman dan cepat!