Mempunyai uang jajan tambahan tentu menjadi suatu hal yang diinginkan bagi pelajar. Meski sibuk menuntaskan tanggung jawab untuk menuntut ilmu dan tidak memiliki modal yang cukup banyak, kamu tetap bisa merintis bisnis sampingan yang dapat memberikan kamu pemasukan tambahan untuk membeli barang-barang yang kamu inginkan, tanpa takut kekurangan uang.
Nah untuk kamu yang masih bingung memilih jenis bisnis sampingan apa yang bisa kamu lakukan, kamu harus simak ulasan lengkap tentang rekomendasi 14 bisnis sampingan pelajar yang menguntungkan meski dengan modal kecil. Baca dengan cermat agar kamu nggak ketinggalan informasi sedikitpun, ya!
Usaha dan Bisnis Sampingan Terbaik Untuk Pelajar
1. Guru Les Private
Jika kamu memiliki keahlian lebih dalam suatu bidang pelajaran, kamu bisa menjadi guru les private bagi pelajar yang masih duduk di bangku SD atau bahkan SMP. Umumnya mata pelajaran yang banyak diminati adalah pelajaran Bahasa Inggris atau Matematika. Nggak cuma itu, masih banyak lagi mata pelajaran lainnya yang juga dibutuhkan untuk diperdalam. Kamu bisa menyesuaikan jadwal kosongmu sebagai jadwal mengajar.
2. Bisnis Video Editor
Keahlian menjadi video editor saat ini rupanya banyak dicari oleh berbagai perusahaan. Umumnya video editor dimanfaatkan sebagai promosi yang dapat menarik pelanggan. Tak hanya itu, pertumbuhan industri digital kreatif yang terus berkembang juga membuat peluangmu untuk memperoleh keuntungan dari keahlian video editing yang kamu miliki juga akan semakin meningkat. Jangan lupa persiapkan portfolio yang cukup untuk meyakinkan calon klien kamu ya.
3. Bisnis Reseller Produk Tertentu
Menjalani bisnis reseller rupanya menjadi salah satu bisnis yang banyak dipilih sebagai bisnis sampingan pelajar. Dengan modal sedikit dan juga tidak membutuhkan keahlian khusus membuat bidang usaha ini banyak dipilih. Tak hanya itu, dengan menjadi reseller kamu juga bisa dapat memperoleh keuntungan yang cukup besar sebagai uang jajan tambahan. Kamu hanya perlu menjualkan produk sebanyak-banyaknya dari supplier yang terpercaya. Jangan lupa perhatikan kualitas barang yang kamu jual agar kamu terus dipercaya oleh pelanggan.
4. Bisnis Dropshipper
Jika kamu tidak memiliki banyak waktu kosong untuk menjalankan usaha sampingan, kamu tetap bisa memperoleh uang jajan tambahan dengan menjadi dropshipper loh. Dengan menjadi dropshipper, kamu nggak perlu repot-repot untuk stock barang yang kamu jual sehingga usaha ini sangat cocok buat kamu yang benar-benar ingin membuka usaha sampingan tanpa mengganggu kegiatan utama kamu. Agar dapat memperoleh keuntungan yang banyak, kamu perlu mengetahui produk apa yang sedang banyak dicari sehingga kamu bisa menjualnya sebanyak mungkin.
5. Menjadi Freelance Writer
Kamu memiliki hobi menulis? Menjadi freelance writer bisa jadi jalan keluar kamu untuk bisa memiliki uang jajan tambahan tanpa perlu modal banyak. Kamu bisa memilih bidang penulisan yang sesuai dengan keahlian kamu, misalnya content writer, copywriter, atau menjadi technical writer. Eits, jangan lupa untuk mempersiapkan portofolio tulisan kamu sebanyak-banyaknya, ya! Kamu bisa memperoleh lowongan pekerjaan freelance writer di berbagai platform pencarian kerja atau bahkan sosial media.
6. Membuat Jasa Desain Grafis
Jika kamu memiliki keahlian membuat desain, kamu bisa menyediakan jasa desain grafis bagi perusahaan yang membutuhkan jasa desain. Kamu bisa mengambil pekerjaan desain grafis secara freelance agar tidak mengganggu waktu belajarmu. Agar lebih meyakinkan kamu bisa membuat postingan hasil desain kamu di sosial media yang kamu miliki. Dengan begitu, calon klien kamu akan lebih mudah melihat keahlian desain yang kamu miliki.
7. Menjual Langganan Spotify, Netflix, Viu, Youtube Premium
Saat ini, layanan streaming baik itu film maupun musik berbayar menjadi kebutuhan utama, khususnya bagi millenial yang selalu mencari beragam hiburan instan. Maka dari itu tak sedikit orang yang berlangganan layanan streaming musik dan film. Peluang ini bisa kamu manfaatkan untuk memperoleh uang jajan tambahan. Dengan memanfaatkan paket family yang ditawarkan oleh platform streaming film dan musik tersebut, kamu bisa mendapatkan keuntungan yang banyak. Jangan lupa untuk memperhatikan kelegalannya ya!
8. Menjadi Barista
Kalau kamu paham betul soal kopi dan cara membuatnya dengan kualitas yang baik, menjadi barista bisa jadi pilihan usaha sampingan. Kamu bisa meracik kopi yang enak dan berkualitas sehingga kopi buatan kamu bisa terkenal di kalangan pecinta kopi. Kamu bisa mengambil pekerjaan barista part-time agar dapat menyeimbangkan kesibukan belajarmu namun tetap dapat mendapatkan uang jajan tambahan.
9. Usaha Kerajinan Tangan
Jika kamu memiliki keahlian untuk membuat kerajinan tangan, kamu bisa menjual barang hasil kreasi kamu melalui platform sosial media yang kamu miliki. Pasalnya saat ini sudah banyak masyarakat yang menyukai produk hand made karena terkesan istimewa dan unik. Kamu juga bisa memanfaatkan barang bekas di sekitar kamu untuk membuat kreasi yang layak jual di pasaran, loh.
10. Thrifting
Saat ini trend thrift fashion sudah banyak dilirik, khususnya bagi kalangan muda. Tak heran jika bisnis ini termasuk ke dalam kategori bisnis yang menghasilkan keuntungan yang menjanjikan, tanpa perlu modal yang banyak. Kamu juga bisa mempromosikan produk thrift kamu melalui sosial media atau bahkan marketplace kesayangan kamu.
11. Berjualan Online
Memiliki penghasilan banyak dari bisnis tanpa modal yang banyak kini bukan lagi hal yang mustahil, loh. Kamu dapat berjualan secara online dengan produk yang banyak diperlukan orang atau bahkan jenis produk yang sedang viral. Kamu juga tidak membutuhkan space yang besar untuk membuka gerai jualan produk kamu sehingga usaha ini terbilang menjadi usaha yang cocok bagi pelajar.
12. Menjual Aksesoris Handphone
Penggunaan handphone yang semakin banyak seperti saat ini membuat aksesoris handphone menjadi produk yang selalu dicari di pasaran. Kamu bisa menjual casing, kabel charger, headset atau bahkan tempered glass. Casing handphone dengan gambar untuk menjadi salah satu aksesoris handphone yang banyak dicari. Kamu bisa melakukan riset pasar dengan mencari referensi aksesoris handphone dengan model terkini agar produkmu laris terjual.
Aksesoris handphone ini bisa kamu jual di berbagai marketplace yang sudah bekerja sama dengan Anteraja agar pengiriman aksesoris handphone yang kamu jual bisa sampai pada pelanggan tanpa khawatir lagi. Dengan fitur cek resi juga dapat meningkatkan kepercayaan pelanggan kamu untuk tracking paket pesanannya.
13. Bisnis Influencer Atau Youtuber
Saat ini internet dipenuhi dengan remaja selebriti yang menghasilkan uang secara online hanya dengan menjadi diri mereka sendiri. Kamu bisa menjadi influencer atau youtuber dengan konten-konten menarik seperti memasak, tutorial make up, atau bahkan podcast video yang berisi tentang percakapan dengan pembahasan yang paling banyak dibicarakan di masyarakat. Jangan lupa untuk memperhatikan gaya komunikasi kamu untuk menghindari kesan buruk bagi followers kamu.
14. Bisnis Makanan Ringan
Jika kamu ahli dalam membuat makanan ringan yang mudah dibuat, kamu bisa memanfaatkan keahlian kamu untuk membuka usaha makanan ringan. Misalnya kamu jago membuat cireng isi, atau bahkan puding susu yang mudah dibuat, kamu akan memperoleh keuntungan yang banyak tanpa khawatir kurang modal dan waktu banyak tersita.
Itu dia sederet rekomendasi bisnis sampingan pelajar yang bisa kamu lakukan sembari menjalankan kewajiban kamu untuk belajar dan menimba ilmu sebanyak-banyaknya. Jangan lupa untuk utamakan kepentingan belajarmu agar kamu bisa lulus dengan hasil yang memuaskan. Setelah lulus, kamu bisa memperluas bisnis yang sudah kamu rintis, dengan begitu kamu tak perlu repot lagi mencari lowongan pekerjaan setelah lulus nanti.