11 Rekomendasi Kamera Mirrorless Terbaik Untuk Pemula dan Pro

Kamera Mirrorless Terbaik Untuk Pemula dan Pro

Tren kamera sekarang sudah beralih dari kamera DSLR ke kamera mirrorless yang menawarkan lebih banyak benefit, seperti ukuran yang lebih kecil, bobot yang ringan, fitur yang lengkap, dan spesifikasi yang tinggi. Apalagi kamera mirrorless bisa didapatkan mulai dari harga yang relatif murah, sehingga kamu nggak perlu merogoh kantong dalam-dalam untuk membelinya.

Nah pasti kamu juga penasaran dengan harga-harga yang ditawarkan kamera mirrorless ini kan? Soalnya kamu bisa membeli kamera mirorless dengan harga mulai dari 4 jutaan aja! Sebelum kamu simak rekomendasi produknya, kamu harus simak dulu tips memilih kamera mirrorless supaya kamu bisa menemukan yang sesuai dengan kriteria. Makanya jangan sampai kamu lewatkan artikel ini, langsung kamu simak aja deh di bawah ini!

Tips Memilih Kamera Mirrorless Terbaik

Kamera Mirrorless Terbaik Untuk Pemula dan Pro - Tips Memilih Kamera Mirrorless Terbaik

1. Perhatikan Lensanya

Kelebihan dari kamera DSLR dan mirrorless adalah fleksibilitas dalam mengganti-ganti lensa sesuai dengan kebutuhan. Nah kamu harus sangat memperhatikan lensa-lensa yang kompatibel dengan kamera yang ingin kamu beli. Kamu harus tentukan lensa apa saja yang kamu butuhkan, kemudian kamu cari apakah merk kamera tersebut menyediakan lensa yang kamu inginkan. Sangat disayangkan jika kamu memilih salah satu merk kamera yang tidak memiliki banyak stok lensa yang sesuai dengan kriteria kamu.

2. Lihat Fitur Kamera Tersebut

Kamera mirrorless hadir di zaman yang sudah sangat modern, sehingga berbagai pabrikan kamera pasti menyematkan fitur-fitur terbaik mereka. Fitur-fitur penting yang harus kamu pertimbangkan adalah in-body stabilizer, kecepatan fokus, continuous shot, viewfinder yang akurat, flip atau tilt display, dan fitur sambungan ke smartphone. Tentu kamera yang menyematkan semua fitur tersebut pasti memiliki harga yang tinggi, sehingga tinggal tentukan sesuai preferensi kamu.

3. Pilih yang Mudah Dibawa

Banyak orang beralih dari kamera DSLR ke kamera mirrorless karena bentuknya yang compact dan mudah di bawa-bawa. Nah berbagai merk kamera memiliki banyak jenis kamera mirrorless dengan ukuran yang berbeda-beda, ada yang sangat kecil dan ada juga yang hampir sebesar kamera DSLR. Untuk itu kamu juga harus perhatikan ukurannya apabila kamu menginginkan kamera mirrorless yang mudah dibawa-bawa.

4. Baca Review

Membaca spesifikasi yang ditawarkan pasti akan membuat pusing, karena banyak kamera mirrorless yang menawarkan spesifikasi yang mirip-mirip. Supaya memudahkan kamu untuk mempertimbangkannya, kamu harus membaca review di forum dan Youtube supaya kamu bisa melihat real-world test-nya. Nah sebelum kamu membaca review, kamu simak dulu daftar kamera mirrorless yang akan Anteraja rekomendasikan kepada kamu!

Rekomendasi Kamera Mirrorless Terbaik


1. Sony A6000

Kamera Mirrorless Terbaik Untuk Pemula dan Pro - Sony A6000
Sumber: Sony

Sony A6000 sempat menyandang gelar kamera mirrorless terbaik di tahun 2014. Walaupun sudah dirilis dari tahun 2014, Sony A6000 masih menjadi kamera yang bisa diandalkan hingga saat ini. Ditenagai sensor APS-C dengan resolusi 24.3 MP membuat kamera ini masih menghasilkan gambar yang sangat tajam. Kamera ini juga memiliki shutter speed dari 30s – 1/4000s dan jangkauan ISO 100 – 25600. Dengan harga yang ditawarkan tentu masih sangat sepadan dengan spesifikasi yang dimiliki.

Harga Kamera Mirrorless Sony A6000: Mulai dari Rp.7.000.000

2. Canon EOS M100

Kamera Mirrorless Terbaik Untuk Pemula dan Pro - Canon EOS M100
Sumber: Canon

Buat kamu yang ingin kamera mirrorless dengan ukuran yang sangat mungil, coba deh kamu tengok dulu Canon EOS M100 ini. Canon menyematkan sensor APS-C dengan resolusi 24.2 MP, shutter speed 30s – 1/4000s, dan jangkauan ISO 100-25600. Nah Canon EOS M100 ini juga memiliki flip display yang akan memudahkan kamu untuk melihat dari dua arah. Dengan bobotnya yang ringan, kamera ini sangat cocok untuk kamu yang menyukai vlogging

Harga Kamera Mirrorless EOS M100: Mulai dari Rp.4.500.000

3. Fujifilm X-A3

Kamera Mirrorless Terbaik Untuk Pemula dan Pro - Fujifilm X-A3
Sumber: Fujifilm

Fujifilm terkenal dengan kamera mirrorless yang memiliki model vintage dengan bentuk mengotak dan didominasi warna silver, nah model tersebut disematkan Fujifilm pada X-A3 ini. Walaupun modelnya vintage, namun spesifikasi yang ditawarkan cukup sangar. Yaitu dengan sensor APS-C beresolusi 24.0MP, shutter speed 4s – 1/32000s, dan jangkauan ISO 200 – 25600. Kamera ini juga memiliki fitur flip display, sehingga bisa menjadi alternatif Canon EOS M100 dengan harga yang relatif mirip.

Harga Kamera Mirrorless Fujifilm X-A3: Mulai dari Rp.5.000.000

4. Samsung NX3000

Kamera Mirrorless Terbaik Untuk Pemula dan Pro - Samsung NX3000
Sumber: Samsung

Mungkin banyak dari kamu yang nggak tau kalau Samsung juga memiliki produk kamera mirrorless, nah Samsung NX3000 adalah salah satu produknya yang patut kau pertimbangkan. Sama seperti Fujifilm X-A3 dan Canon EOS M100, Samsung NX3000 juga memiliki fitur flip display. Nah buat kamu yang menginginkan kamera yang terjangkau untuk vlogging, tinggal kamu pertimbangkan aja ketiga kamera ini.

Harga Kamera Mirrorless Samsung NX3000: Mulai dari Rp.5.000.000

5. Panasonic Lumix G7

Kamera Mirrorless Terbaik Untuk Pemula dan Pro - Panasonic Lumix G7
Sumber: Panasonic

Lumix adalah merk yang memiliki kualitas video sangat baik untuk di kelasnya, karena untuk di harganya Lumix sudah bisa merekam video hingga resolusi 4K. Berbeda dari kebanyakan kamera mirrorless, Lumix menyematkan sensor MFT dengan resolusi 16 MP. Lumix G7 juga memiliki shutter speed 60s – 1/16000s dan jangkauan ISO 100 – 25600. Namun kamera ini memiliki ukuran yang cukup besar, sehingga tidak cocok untuk pemula yang menginginkan kamera compact.

Harga Kamera Mirrorless Panasonic Lumix G7: Mulai dari Rp.6.500.000

6. Canon EOS M50

Kamera Mirrorless Terbaik Untuk Pemula dan Pro - Canon EOS M50
Sumber: Canon

Jika kamu menaikan budget sedikit, kamu bisa mendapatkan Canon EOS M50 yang juga bisa merekam video hingga resolusi 4K. Tidak seperti Lumix G7, kamera ini menggunakan sensor APS-C dengan resolusi 24 MP. Kamu akan mendapatkan shutter speed hingga 1/4000s, serta ISO hingga 51200 yang bisa diandalkan pada tempat minim cahaya. Kamera ini juga memiliki layar 3” yang bisa diputar ke berbagai arah untuk memudahkan kamu ketika melakukan monitoring.

Harga Kamera Mirrorless Canon EOS M50: Mulai dari Rp.7.500.000

7. Fujifilm XT100

Kamera Mirrorless Terbaik Untuk Pemula dan Pro - Fujifilm XT100
Sumber: Fujifilm

Nggak hanya X-A3, Fujifilm juga menawarkan X-T100 dengan model vintage yang lebih keren lagi. Nggak hanya modelnya yang keren, spesifikasinya juga sangat menggiurkan untuk harga yang ditawarkan. Dengan shutter speed hingga 1/32000s dijamin bakal membantu kamu mengabadikan objek yang sangat cepat sekalipun, ditambah lagi jangkauan ISO-nya yang mencapai 51200. Jika preferensi kamu adalah kamera untuk fotografi, maka kamu wajib pertimbangkan Fujifilm X-T100 ini!

Harga Kamera Mirrorless Fujifilm XT100: Mulai dari Rp.6.000.000

8. Panasonic Lumix GX85

Kamera Mirrorless Terbaik Untuk Pemula dan Pro - Panasonic Lumix GX85
Sumber: Panasonic

Berbeda dengan G7, Lumix GX85 menawarkan kamera mirrorless dengan ukuran yang lebih compact, namun kamera ini tetap bisa merekam hingga resolusi 4K. Lumix GX85 juga memiliki sensor MFT dengan resolusi 16 MP dan juga shutter speed hingga 1/16000s, serta jangkauan ISO hingga 25600. Nah kedua kamera Lumix ini harus kamu pertimbangkan apabila preferensi kamu lebih condong ke kamera untuk penggunaan videografi.

Harga Kamera Mirrorless Panasonic Lumix GX85: Mulai dari Rp.6.000.000

9. Sony Alpha A7

Kamera Mirrorless Terbaik Untuk Pemula dan Pro - Sony Alpha A7
Sumber: Sony

Apabila kamu ingin kamera mirrorless full frame dan sudah menyiapkan budget yang besar, pasti kamu bakal tertarik dengan Sony A7 ini. Dengan membawa sensor full frame 24 MP, kamera ini bisa mengabadikan gambar dengan kualitas yang sangat baik dibandingkan sensor-sensor lainnya. Sony A7 memiliki shutter speed hingga 1/8000s dan jangkauan ISO hingga 25600. Memang tidak terlalu menakjubkan, namun kamu akan kesulitan mendapatkan kamera mirrorless full frame lain dengan harga segini.

Harga Kamera Mirrorless Sony Alpha A7: Mulai dari Rp.15.000.000

10. Sony Alpha A6400

Kamera Mirrorless Terbaik Untuk Pemula dan Pro - Sony Alpha A6400
Sumber: Sony

Sony A6400 bisa dibilang sebagai kamera yang memiliki kapabilitas cukup baik di segmen fotografi dan videografi, karena spesifikasi dari kamera ini tidak main-main. Di segmen videografi, kamera ini bisa merekam hingga resolusi 4K dengan eye tracking yang canggih. Serta di segmen fotografi, kamera ini juga memiliki shutter speed hingga 1/4000s dan continuous shot hingga 11 FPS. Bahkan kamera ini mampu menjangkau hingga ISO 102800 untuk kebutuhan di tempat minim cahaya.

Harga Kamera Mirrorless Sony Alpha A6400: Mulai dari Rp.11.000.000

11. Nikon Z50

Kamera Mirrorless Terbaik Untuk Pemula dan Pro - Nikon Z50
Sumber: Nikon

Nah buat kamu para pecinta Nikon, jangan sedih dulu. Masih ada Nikon Z50 dengan modelnya yang khas seperti kamera DSLR mereka. Nikon menyematkan sensor APS-C dengan resolusi 21 MP dan perekaman video hingga resolusi 4K. Sama seperti Sony A6400, kamera ini juga bisa melakukan continous shot hingga 11 FPS. Dilengkapi dengan shutter speed hingga 1/4000s dan jangkauan ISO hingga 204.800, dipastikan kamera ini sudah memuaskan keinginan kamu.

Harga Kamera Mirrorless Nikon Z50: Mulai dari Rp.12.000.000

Jika kamu sudah melihat review dari rekomendasi di atas, langsung aja kamu pertimbangkan untuk membeli yang mana! Biar nggak kehabisan, kunjungi langsung toko kamera online yang terpercaya untuk membeli produknya. Nggak perlu khawatir membeli kamera secara online, karena dengan Anteraja kamu bisa menggunakan layanan pengiriman Same Day yang menjamin barang sampai dengan waktu maksimal 8 jam saja. Dijamin nggak bakal membuat kamu menunggu lama untuk menikmati kamera baru kamu. 

Pokoknya kamu harus cek ongkir sekarang juga untuk info harga ongkir ke tujuan kamu! Biar nggak galau, kamu juga bisa melacak kamera yang sedang dikirim hanya dengan melakukan cek resi. Setelah melacak paketnya, tinggal duduk tenang deh hingga Satria datang mengantar kamera baru kamu. Yuk pakai terus Anteraja ya, pasti bawa hepi!