Penggunaan kran air dalam kehidupan sehari-hari tentu menjadi hal yang tak bisa dipisahkan. Mulai dari kegiatan mandi, cuci piring, hingga menyiram tanaman di pekarangan rumah menjadi kegiatan yang membutuhkan kran air dengan spek khusus. Banyaknya jenis, bahan hingga variasi fitur yang tersedia pada kran membuat kita perlu memilih dengan cermat jenis kran air terbaik yang sesuai dengan kebutuhan kita.
Nah, buat kamu yang masih bingung memilih kran air apa yang cocok dengan kebutuhanmu, kamu perlu cari tahu rekomendasi kran air terbaik yang bisa kamu jadikan sebagai referensi memilih kran. Eits, sebelum kita cari tahu merk kran air yang tersedia di pasaran, kamu perlu mengetahui bagaimana tips memilih kran air yang tepat. Yuk langsung simak kumpulan tips memilih kran air berikut ini!
Tips Memilih Kran Air
1. Pilih Berdasarkan Jenis Kran
Di pasaran, kran tersedia dalam beberapa jenis yang digunakan sesuai dengan peruntukannya. Variasi jenis kran cukup beragam, mulai dari jenis kran cabang dengan dua lubang air, kran cartridge yang mudah digunakan, kran taman yang tahan banting terhadap segala cuaca, atau bahkan kran angsa untuk mencuci piring.
2. Ketahui Bahan Kran
Bahan kran tentu menjadi hal utama yang perlu diketahui agar kamu tak salah pilih kran air yang sesuai dengan kebutuhanmu. Umumnya terdapat dua bahan kran air yaitu stainless steel dan Plastik PVC. Masing-masing bahan kran air tersebut tentunya memiliki keunggulan yang berbeda. Misalnya saja untuk kran stainless steel yang terbuat dari besi tahan karat membuat kran ini cocok untuk digunakan di dalam ruangan, sedangkan kran dengan bahan PVC yang tahan terhadap keadaan cuaca yang beragam dapat kamu jadikan pilihan sebagai kran outdoor maupun indoor.
3. Cari Tahu Fitur Tambahan pada Kran
Masing-masing merk kran tentu mengeluarkan fitur khusus yang dapat memudahkan kamu menggunakan kran air. Terdapat berbagai macam fitur tambahan pada kran air yang dapat kamu sesuaikan dengan kebutuhan. Misalnya saja tersedianya mulut kran yang ramping untuk memudahkan kita menyambungkan selang dengan mulut kran atau bahkan saringan air untuk membersihkan kandungan air, eksternal dari pemanas air, dan juga sensor otomatis pada kran untuk menghemat air.
Nah setelah tahu bagaimana tips memilih kran air yang tepat, yuk langsung cari tahu merk kran air terbaik yang dapat kamu jadikan referensi pilihan kran air, agar kamu tidak salah pilih! Yuk kita simak 11 rekomendasi kran air berikut ini!
Rekomendasi Merk Kran Air yang Bagus dan Terbaik
1. Kran Air American Standard
American Standard yang dikenal sebagai salah satu merk kran air dengan kualitas jempolan. Kran air merk ini memiliki desain elegan yang membuat kesan mewah pada lokasi kamu memasang kran air. Tak hanya itu, bahan yang digunakannya pun sangat berkualitas sehingga kran air American Standard menjadi merk kran air yang banyak dipilih hingga saat ini.
2. Kran Air Toto
Merk kran air kualitas dunia satu ini tentu sudah banyak dikenal oleh masyarakat penjuru negeri karena kualitasnya yang sangat baik. Kran air merk Toto dikenal dengan ketahanannya sehingga dipercaya sebagai merk kran air anti bocor. Tak hanya itu, finishing triple chroming yang ada pada kran Toto menjadikan kran air ini memiliki masa pakai yang cukup tahan lama.
3. Kran Air Onda
Siapa sih yang tak kenal dengan merk kran air Onda? Dibuat dengan material dengan standar kualitas tinggi membuat kran air Onda banyak direkomendasikan sebagai kran air terpercaya yang memiliki keawetan yang tak diragukan lagi. Tak hanya itu, dengan desain simpel yang menarik membuat kran air Onda menjadi pilihan yang tepat untuk kamu yang sedang mencari kran air dengan desain yang ciamik namun tetap awet. Tak hanya itu, kran air Onda juga sudah banyak yang dilengkapi dengan fitur untuk menghemat air, lho!
4. Kran Air Favios
Kran air Favios dikenal unggul sebagai kran khusus untuk cuci piring. Terbuat dari bahan stainless steel yang tahan yang lebih lama dan juga pipa fleksibel yang bisa diputar ke segala arah dapat memudahkan kamu ketika mencuci peralatan dapur tanpa perlu takut kesulitan membilas peralatan dapurmu.
5. Kran Air Isco
Terkenal dengan jenis kran air cabang membuat kran merk Isco ini menjadi pilihan tepat untuk kran di kamar mandi, khususnya untuk shower. Tak hanya itu, kran air merk Isco juga sangat dikenal dengan kualitas dan ketahanannya yang juara dan bersaing di pasaran.
6. Kran Air Hioshi
Dilengkapi dengan fitur yang memudahkan kamu untuk menutup kran air, kran air Hioshi ini banyak dipilih untuk melengkapi keperluan rumah tangga. Tak hanya itu, kran air ini juga dikenal dengan fasilitas yang memudahkan kamu mengalirkan air dengan volume besar membuat produk ini banyak dipilih untuk mengisi air dalam jumlah yang besar seperti bak pada kamar mandi umum, dan lain sebagainya.
7. Kran Air Amico
Kamu sedang cari kran air dengan kualitas tinggi dengan harga terjangkau? Kran air Amico jawabannya! Terbuat dari bahan PVC berkualitas tinggi yang setara dengan bahan stainless steel dengan harga cukup tinggi membuat kran ini cukup bersaing di pasaran baik dalam harga maupun kualitas. Dilengkapi dengan valve berbahan kuningan, yang membuat keran air ini tidak mudah bocor dan pecah menjadikan kran ini banyak dipilih untuk mengalirkan air dengan baik tanpa hambatan yang berarti.
8. Kran Air Ina
Kran air Ina yang didesain khusus untuk penggunaan pada dalam ruangan khususnya pada kamar mandi kadi pilihan tepat buat kamu yang sedang mencari kran air untuk kamar mandi. Terbuat dari bahan stainless steel anti karat, kran air Ina dikenal dengan keawetannya yang juara. Tak hanya itu, tuas yang didesain dengan ergonomis membuat kamu mudah menggunakan kran air ini.
9. Kran Air Kranz
Dikenal dengan kekuatannya yang tahan lama, kran air merk Kranz ini banyak dipilih untuk penggunaan dalam ruangan maupun luar ruangan. Terbuat dari bahan yang kokoh yang dilengkapi dengan tuas pemutarnya dan pipa yang berbahan besi tebal. Keran air ini cocok digunakan di luar ruangan maupun dalam ruangan. Tak perlu khawatir, kran air Kranz dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau sehingga tak bikin kantong bolong!
10. Kran Air Nikken
Kran air yang didesain khusus untuk penggunaan pada tembok membuat kran air merk Nikken banyak digunakan untuk penggunaan luar ruangan. Tak hanya itu, bahan plastik PVC yang kuat membuat kran air Nikken ini ringan dan lebih awet. Kran air ini juga tersedia dalam banyak pilihan warna yang bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan, lho! Harganya juga sangat terjangkau membuat produk ini banyak dicari di pasaran.
11. Kran Air Wasser
Dilengkapi dengan bahan anti karat dan desain yang minimalis membuat kran air Wasser menjadi merk primadona dibandingkan dengan merk kran air lainnya. Kran air ini terbuat dari bahan stainless steel yang lebih tebal, menjadikan kran air merk wasser terkenal dengan ketahanannya yang cukup kuat. Merk kran air Wasser juga menyediakan berbagai jenis kran mulai dari kran untuk wastafel, kran bak mandi, kran cuci piring hingga kran air untuk halaman rumah. Tak hanya itu, kran air wasser juga dikenal dengan desain minimalis yang membuat kesan yang mewah dan elegan di rumah kamu, lho!
Itu dia sederet tips dan rekomendasi untuk kamu yang ingin membeli kran air yang cocok dan sesuai dengan kebutuhanmu. Kamu dapat membeli kran air pilihanmu secara online di marketplace kesayanganmu sekarang juga. Meski dibeli secara online kamu tak perlu takut barangnya akan sampai lebih lama karena Anteraja kini menyediakan layanan pengiriman Same Day yang cocok buat kamu yang ingin segera menggunakan kran air yang cocok di rumahmu.
Jangan khawatir, meski pengiriman barang cepat, kamu perlu mengeluarkan ongkir mulai dari 13 ribu rupiah untuk menikmati layanan pengiriman yang cepat dan terpercaya ini. Gak cuma itu, kamu juga bisa selalu cek keberadaan pengiriman barang dengan fitur Cek Resi untuk tracking paket kirimanmu, lho! Tunggu apa lagi? Selalu percayakan Anteraja untuk kirim barang-barangmu ke penjuru wilayah tujuanmu, ya!