12 Merk Handuk Mandi Yang Bagus, Halus & Terbaik. Berkualitas!

merk handuk yang bagus

Mandi merupakan kegiatan sehari-hari yang perlu dilakukan untuk membersihkan diri dari kuman dan bakteri yang menempel pada tubuh. Selepas mandi, tentunya kamu perlu menggunakan handuk untuk mengeringkan tubuh. Agar dapat mengeringkan tubuh dengan maksimal, kamu perlu memilih handuk yang terbaik dan sesuai kebutuhan. 

Kamu nggak perlu bingung, biar kamu nggak salah pilih lagi, yuk langsung simak cara memilih handuk mandi yang yang bagus dan terbaik berikut ini! 

Cara Memilih Handuk Mandi Yang Bagus Dan Terbaik

1. Pilih Handuk Sesuai Ukuran Yang Dibutuhkan

Di pasaran, handuk mandi yang beredar umumnya dijual dengan ukuran 60 cm x 120 cm. Ukuran ini cocok dipakai oleh anak-anak atau orang dewasa. Handuk ini biasanya lebih nyaman digunakan di rumah dan untuk pemakaian sehari-hari. Khusus untuk bepergian, kamu bisa memilih handuk berukuran 60 cm x 120 cm yang mudah disimpan di koper tanpa perlu space yang banyak. Kamu bisa memilih ukuran handuk yang sesuai dengan kebutuhan. 

2. Pertimbangkan Material Bahan Pembuat Handuk

Material bahan pembuat handuk juga nggak kalah penting kamu perhatikan. Biasanya handuk mandi terbuat dari bahan katun yang dikenal sangat menyerap air. Namun ternyata saat ini sudah banyak handuk yang diproduksi dengan bahan-bahan yang lebih nyaman digunakan. Contoh bahan material handuk yang banyak digunakan adalah terry, Turkish cotton, katun organik, hingga serat bambu. Dari sederet bahan material handuk ini, serat bambu menjadi bahan yang paling banyak disukai karena daya serapnya yang cukup tinggi dan harga yang cukup ekonomis. 

3. Pilih Jenis Handuk Mandi Sesuai Kebutuhan

Handuk mandi juga dapat kita bedakan berdasarkan tipe tenunannya. Biasanya handuk mandi dikelompokkan menjadi dua yaitu pile towel dan sheared towel. Biasanya handuk mandi yang nyaman dan mudah menyerap air adalah handuk pile towel karena permukaannya ditenun dengan teknik pile loop. Sedangkan sheared towel biasanya digunakan sebagai handuk pantai. 

4. Pilih Handuk Sesuai Dengan Daya Serapnya

Daya serap pada handuk bisa kamu ketahui dari gramasi handuk yang kamu pilih. Gramasi adalah ukuran berat kain dengan satuan gram/m2. Makin besar gramasi, makin tinggi daya serapnya. Handuk bergramasi rendah, sekitar 300–450 gm/m2, memiliki karakteristik ringan dan lembut sehingga cocok dibawa bepergian. Sementara itu, handuk bergramasi lebih dari 500 gm/m2 cenderung tebal dan menyerap air secara maksimal. 

Itu dia cara memilih handuk mandi yang terbaik dan sesuai dengan kebutuhan kamu. Setelah cari tahu cara memilih handuk, kamu juga perlu memilih handuk terbaik dan banyak direkomendasikan orang-orang. Yuk langsung aja simak rekomendasi merk handuk mandi yang bagus dan terbaik untuk kamu jadikan referensi pilihan handuk terbaik. 

Rekomendasi Merk Handuk Mandi Yang Bagus Dan Terbaik

1. IKEA HÄREN

merk handuk yang bagus

Dibanderol dengan harga mulai dari Rp 79.900, handuk mandi produksi IKEA ini wajib jadi pilihan utama buat kamu yang membutuhkan handuk mandi berkualitas tinggi. Handuk ini juga dilengkapi dengan pengait khusus yang memudahkan kamu menggantungkannya pada pengait di kamar mandi. Dengan begitu kamu nggak perlu khawatir handuk terjatuh saat mandi. 

2. Handuk BAM & BOO

merk handuk yang bagus

Merk yang cukup terkenal dengan kualitas dan kelembutannya ini sangat cocok digunakan untuk kamu yang berkulit sensitif dan juga bayi yang baru lahir. Handuk dari Bambu & Co ini terbuat dari bahan alami & bebas dari pewarna berbahaya. Dengan begitu, handuk ini dapat mengurangi kemungkinan iritasi pada kulit. Selain itu, handuk ini juga dijamin hipoalergenik dan bebas formaldehida sehingga aman digunakan untuk bayi. 

3. Terry Palmer Excellence

merk handuk yang bagus

Dengan teksturnya yang halus dan lembut, membuat Terry Palmer cukup dikenal sebagai brand handuk premium dengan kualitas tinggi. Handuk mandi dari Terry Palmer ini terbuat dari Combed Cotton dari USA yang membuatnya sangat nyaman digunakan dan bisa mengeringkan badan secara maksimal. Nggak cuma itu, handuk ini juga terbuat dengan teknologi Anti Bacteria Silvertech (silver base) yang membuat handuk ini terjamin aman, serta dapat membantu mematikan bakteri lebih efektif. 

4. Chalmer Kimono Handuk

merk handuk yang bagus

Handuk jenis kimono produksi Chalmer ini sangat praktis dan mudah digunakan untuk mengeringkan tubuh. Jika kamu mencari handuk yang nyaman digunakan sebagai handuk pantai atau digunakan sehabis berenang, maka handuk Chalmer Kimono Handuk ini bisa jadi pilihan yang tepat. 

5. Nina MG Napa Bath Towel

merk handuk yang bagus

Terbuat dari bahannya hypoallergenic, Nina MG Napa Bath Towel ini juga tersedia dalam beberapa warna yang cantik dan menarik. Brand handuk yang banyak memasok handuk khusus untuk hotel berbintang dan bergengsi juga bisa kamu pilih untuk digunakan setelah mandi setiap hari.  Handuk ini diklaim anti-microbial serta hypoallergenic sehingga kemungkinan aman jika digunakan khususnya untuk kamu yang berkulit sensitif. 

6. Cotton Tree Towel

merk handuk yang bagus

Dibuat dengan daya serap tinggi, handuk Cotton Tree Towel ini sangat nyaman digunakan untuk mengeringkan tubuh selepas mandi secara maksimal. Handuk ini terbuat dari katun Jepang yang halus dan lembut. Nggak cuma itu, Cotton Tree Powel juga memiliki motif dan warna yang lucu dan menarik yang bisa kamu pilih sesuai keinginan kamu. 

7. Howel and Co – Azalea (Couple Towel)

merk handuk yang bagus

Dibuat dengan desain yang menarik, dan rapi. Nggak perlu khawatir, handuk Howel and Co ini juga memiliki daya serap yang sangat tinggi. Handuk Howel and Co juga sangat nyaman dipakai karena terbuat dari 100% Carded Cotton katun yang membuatnya memilki daya serap yang sangat tinggi. 

8. Sorex HM 887 Cotton Bamboo Towel

merk handuk yang bagus

Menggunakan material cotton bamboo yang awet dan tahan lama, handuk mandi dari Sorex satu ini bisa jadi pilihan yang tepat untuk membantu kamu mengeringkan tubuh secara maksimal. Variasi warna yang tersedia juga cukup beragam, mulai dari biru, hingga pink dan abu-abu bisa kamu pilih sesuai selera. 

9. Handuk Pierre Cardin

merk handuk yang bagus

Tersedia dalam berbagai tekstur handuk, mulai dari tipis sampai dengan yang tebal, handuk produksi Pierre Cardin ini bisa kamu pilih sesuai kebutuhan. Desainnya juga simple namun tetap terkesan mewah. Nggak cuma itu, handuk Pierre Cardin juga bersifat anti bakteri sehingga tidak cepat bau. Ditambah lagi, handuk ini juga dibuat dengan 100% bahan katun sehingga dapat menyerap air dengan sangat cepat. 

10. Little Palmerhaus Little Terry Mickey Travel

merk handuk yang bagus

Dibuat dengan menggunakan material yang bebas racun dan ramah lingkungan, handuk Little Palmerhaus bisa jadi pilihan yang tepat khusus untuk bayi kamu. Handuk produksi Little Palmerhaus juga memiliki daya serap tinggi sehingga nyaman digunakan. Jangan khawatir, handuk ini juga tidak mengandung senyawa-senyawa lain yang berbahaya, seperti Formaldehyde sehingga aman digunakan untuk bayi. 

11. Miniso Adventure Time Bath Towel

merk handuk yang bagus

Dengan harga mulai dari Rp 266.500,00, handuk mandi produksi Miniso ini bisa kamu pilih untuk kado spesial untuk anak. Handuk dari Miniso ini dibuat dengan desain dan karakter lucu yang sangat disenangi anak-anak. Handuk ini juga sangat nyaman digunakan untuk mengeringkan tubuh setelah mandi dengan maksimal, loh. 

12. Handuk Townzi

merk handuk yang bagus

Dibuat dengan teknik Spiral Terry unik header dan perbatasan desain bordir membuat dengan bobot yang lebih ringan, permukaannya yang sangat lembut, dan daya serap yang tinggi membuat handuk ini sangat cocok kamu gunakan sebagai teman setia travelling atau bahkan digunakan untuk kebutuhan sehari-hari. Tak hanya itu, handuk Townzi juga tidak membutuhkan perawatan khusus sehingga kamu nggak perlu repot menjaganya. 

Nah itu dia sederet rekomendasi merk handuk mandi terbaik yang bagus untuk mengeringkan tubuh secara maksimal. Kamu bisa memilih salah satu dari rekomendasi merk handuk tersebut di marketplace kesayangan kamu, loh. Eits, jangan lupa saat checkout, pastikan kamu telah memilih Anteraja sebagai jasa pengiriman yang aman dan terpercaya. Kamu bisa menggunakan fitur Cek Resi untuk melakukan tracking paket secara akurat. Gimana? Sangat aman dan nyaman, kan? Makanya, selalu pilih Anteraja untuk mengirim barang dengan aman dan nyaman, ya!