Pengiriman Anteraja Same Day Terakhir Pukul Berapa? Cek Disini!

Anteraja merupakan jasa pengiriman di Indonesia yang mempunyai berbagai layanan pengiriman yang disesuaikan dengan kebutuhan kamu. Jasa pengiriman dibutuhkan dalam kegiatan belanja online karena berperan untuk mengantarkan barang dari penjual menuju ke pembeli barang. Belanja online banyak dilakukan karena harga barang lebih murah serta ada promo atau cashback di dalamnya.

Kegiatan belanja online akan lebih terasa menyenangkan, jika barang yang di pesan cepat sampai. Maka dari itu, kamu perlu pilih jasa pengiriman dengan teliti. Apabila kamu sedang membutuhkan barang dengan segera dan tidak bisa ditunda lagi, kamu bisa menggunakan layanan pengiriman Same Day dari Anteraja. 

Memangnya apa yang dimaksud dengan layanan Same Day Anteraja dan layanan Same Day sampai pukul berapa ? Yuk, cari tahu tentang layanan ini pada ulasan berikut !

Penjelasan Anteraja Same Day

Layanan Same Day adalah jenis layanan yang ada di ekspedisi Anteraja. Jika kamu menggunakan layanan Same Day, maka paket kamu akan dikirimkan dan sampai dengan estimasi waktu pada hari yang sama. Layanan ini bisa menjadi pilihan utama bagi kamu yang sedang membutuhkan barang secara cepat. 

Lama Pengiriman Anteraja Same Day

Pengiriman Same Day membutuhkan 6-8 jam setelah paket dipick-up dari tempat pengirim barang agar bisa sampai ke penerima barang. Barang yang telah kamu beli di E-commerce bisa langsung sampai hanya dalam hitungan jam. Kamu bisa mengandalkan layanan Same Day agar barang cepat sampai.

Biaya Menggunakan Anteraja Same Day

Selain waktu pengiriman yang singkat, Anteraja Same Day juga menawarkan tarif ongkir yang hemat. Mulai dari Rp 15.000 , kamu sudah bisa menikmati cepatnya pengiriman menggunakan layanan Same Day. Harga yang hemat serta barang pesanan kamu juga cepat sampai jika menggunakan Anteraja Same Day.

Berat dan Dimensi Maksimal ketika Menggunakan Anteraja Same Day

Berat maksimal yang diperbolehkan adalah 5 kg, sedangkan untuk dimensi ukuran paket yang diterima adalah panjang 50 cm, lebar 50 cm dan tinggi paket 50 cm. 

Jam Pickup Kurir AnterAja ketika Menggunakan Same Day

Supaya paket kamu cepat di pick-up dan diproses untuk pengiriman, kamu perlu tahu jam pick-up kurir Anteraja. Waktu dan hari pick-up adalah Senin-Minggu mulai pukul 08.00- 16.00 WIB. 

Agar paket kamu segera di proses pada hari itu juga, usahakan request pick-up maksimal pukul 15.00 WIB. Jika kamu request pick-up melebihi pukul 15.00, maka request pick-up kamu akan berpotensi untuk di proses pada keesokan harinya.

Wilayah yang Bisa Menggunakan Layanan Anteraja Same Day

Layanan Anteraja Same Day baru bisa dinikmati untuk wilayah Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Medan, Yogyakarta, Solo, Semarang, Palembang dan Makassar. 

Ketika menggunakan layanan Same Day kamu bisa melacak paket kamu dengan melalu laman https://anteraja.id/tracking. Caranya pun mudah, cukup masukkan nomor resi pengiriman kamu, lalu klik ‘Lacak’ dan masukkan kode captcha keluar. Setelah memasukan kode captcha, klik ‘kirim captcha’. Selanjutnya akan muncul informasi status terakhir dari barang pesanan kamu. Mudah sekali, bukan ?

Nah, sekali lagi SATRIA ingatkan agar melakukan request pick-up Same Day paling maksimal pukul 15.00 WIB. Selain itu, ada layanan lain yang bisa kamu gunakan di Anteraja, yaitu Regular dan Next Day. 

Pengiriman barang jadi aman dan cepat sampai jika menggunakan Ekspedisi Anteraja. Gunakan selalu jasa pengiriman Anteraja untuk keperluan kamu dalam mengirim barang ke seluruh Indonesia. Pengiriman barang yang cepat, aman dan terpercaya sudah pasti kamu dapatkan dengan menggunakan Ekpedisi Anteraja.