Cara Bisnis Reseller untuk Pemula dan Produk-produk Terbaiknya

Cara Bisnis Reseller untuk Pemula dan Produk-produk Terbaiknya

Menjadi reseller mungkin bisa dibilang merupakan bisnis yang mudah, karena kamu hanya perlu menjual kembali produk yang sudah ada tanpa perlu membuat branding sendiri. Namun memang diperlukan pemasaran yang efektif agar orang-orang tahu bahwa kamu merupakan reseller yang memiliki harga bersaing serta kualitas yang baik.

Mungkin banyak dari kamu yang sudah mempertimbangkan bisnis ini sejak lama, namun masih belum memiliki banyak ilmu dan referensi untuk memulainya. Nah kalau kamu memang sudah memiliki tekad untuk memulai bisnis reseller, maka kamu harus membaca artikel ini. Anteraja udah merangkum cara bisnis reseller untuk pemula serta  produk-produk terbaik yang bisa kamu jual. Makanya, simak terus dan jangan sampai kamu lewatkan!

Cara Menjadi Reseller untuk Pemula

1. Pilih Produk yang Kamu Suka

Cara Bisnis Reseller untuk Pemula dan Produk-produk Terbaiknya - Pilih Produk yang Kamu Suka

Jika kamu masih bingung untuk menentukan produk yang ingin kamu jual, maka pikirkanlah produk atau barang yang kamu sukai. Jika kamu menyukai makanan dan kuliner, maka cobalah untuk berjualan makanan. Jika kamu menyukai fashion, nggak ada salahnya untuk mencoba berjualan produk fashion.

2. Analisa Produk yang Ingin Kamu Jual

Cara Bisnis Reseller untuk Pemula dan Produk-produk Terbaiknya - Analisa Produk yang Ingin Kamu Jual

Tidak hanya menentukan produk apa yang kamu jual, kamu juga perlu menganalisa produk yang kamu jual. Kamu harus mengetahui apakah produk kamu sesuai dengan target pasar kamu dan berapa jumlah produk yang bisa kamu jual setiap harinya. Kemudian kamu juga perlu spesifikasi produk, asal produk, pembuatan, dan sebagainya. Supaya konsumen kamu akan menilai bahwa kamu mengerti soal produk yang dijual.

3. Ketahui Target Pasar Kamu

Cara Bisnis Reseller untuk Pemula dan Produk-produk Terbaiknya - ketahui Target Pasar Kamu

Setiap produk yang dijual pasti memiliki target pasar, maka itu kamu harus mengetahui target pasar dari produk yang dijual. Kamu bisa mengelompokkan target pasar kamu dari usia, jenis kelamin, status sosial, pendidikan, dan sebagainya. Setelah kamu mengetahui target pasarnya, kamu bisa dengan mudah menyiapkan strategi pemasaran yang tepat agar produk kamu dapat menyasar target secara efektif.

4. Pilih Supplier Terbaik dan Terpercaya

Cara Bisnis Reseller untuk Pemula dan Produk-produk Terbaiknya - Pilih Supplier Terbaik dan Terpercaya

Supplier dibutuhkan untuk membantu kamu menyuplai produk-produk yang ingin kamu jual, sehingga kamu harus memilih supplier terbaik dan terpercaya. Kamu bisa mencari supplier secara offline maupun online sesuai dengan kebutuhan kamu, kemudian bandingkan dari sekian banyak supplier yang kamu dapatkan. Sesuaikan dengan kualitas yang kamu butuhkan dan budget yang kamu miliki, karena semakin bagus kualitasnya maka ada harga yang harus dibayarkan.

5. Atur Margin Kamu

Cara Bisnis Reseller untuk Pemula dan Produk-produk Terbaiknya - Atur Margin Kamu

Ada tiga margin yang perlu kamu atur, yaitu margin laba bersih, margin laba kotor, dan margin laba operasi. Ketiganya memiliki perhitungan yang tidak boleh dicampur satu sama lain, karena kamu perlu mengetahui apakah bisnis kamu menguntungkan atau tidak. Maka aturlah ketiganya dengan mencatat pemasukan dan pengeluaran yang ada, supaya catatan keuangan bisnis kamu jelas dan bisa menjadi patokan.

6. Buat Akun Media Social

Cara Bisnis Reseller untuk Pemula dan Produk-produk Terbaiknya - Buat Akun Media Social

Media sosial ada platform yang tepat untuk membangun awareness dan memasarkan produk kamu, karena saat ini banyak sekali orang yang menggunakan media sosial. Buat akun jualan kamu dengan profil yang menarik dan posting gambar-gambar jualan kamu secara rutin. Kamu juga bisa memanfaatkan fitur ads yang ditawarkan, supaya kamu bisa memasarkan produk secara efektif.

7. Berjualan di Marketplace

Cara Bisnis Reseller untuk Pemula dan Produk-produk Terbaiknya - Berjualan di Marketplace

Jangan lupa juga untuk menggunakan marketplace sebagai platform untuk berjualan, karena marketplace lebih dipercaya konsumen dengan sistem transaksinya yang jelas. Selain itu informasi pengirimannya juga sangat jelas dengan adanya fitur tracking paket berkala. Nah apalagi jika kamu mengaktifkan Anteraja sebagai salah satu pilihan pengiriman toko kamu, konsumen kamu juga bisa langsung cek resi untuk tracking paket yang lebih mudah. Berikan kenyamanan lebih untuk konsumen kamu dengan menyediakan pengiriman Anteraja!

8. Foto dari Berbagai Sisi

Cara Bisnis Reseller untuk Pemula dan Produk-produk Terbaiknya - Foto dari Berbagai Sisi

Foto diperlukan untuk memberikan informasi visual produk kepada konsumen, untuk itu kamu harus memberikan foto dengan jelas dari berbagai sisi. Tampilkan sisi-sisi yang penting dan detail, serta tampak jauh dan tampak dekatnya. Misalnya jika kamu menjual produk pakaian, maka tampilkan foto dari berbagai sisi dan jahitannya dengan tampilan lebih dekat. Berikan pelanggan kamu kepuasan yang sama seperti melihat produk secara offline di toko.

9. Buat Deskripsi Produk yang Jelas

Cara Bisnis Reseller untuk Pemula dan Produk-produk Terbaiknya - Buat Deskripsi Produk yang Jelas

Selain foto, deskripsi juga diperlukan untuk menjelaskan spesifikasi produk yang dijual, sehingga sangat penting untuk membuat deskripsi yang jelas dan detail. Tidak usah takut untuk membuat deskripsi yang agak panjang jika bisa menjelaskan produk secara lengkap, apalagi jika kamu menjual barang yang memiliki banyak informasi yang harus dijelaskan.

Untuk Para Pembaca setia Anteraja yang ingin menjalankan Bisnis dan mencari ide bisnis apa yang kira-kira bisa dijalankan tenang saja Anteraja menyediakan berbagai macam Ide usaha tentang bisnis lainnya seperti:

Produk Reseller Terbaik

1. Produk Fashion

Cara Bisnis Reseller untuk Pemula dan Produk-produk Terbaiknya - Produk Fashion

Fashion selalu berkembang mengikuti zaman, sehingga produk fashion akan selalu dicari dan digemari oleh banyak orang. Kamu bisa menjual kaos, kemeja pria, kemeja wanita, celana, tas, sepatu, dan sebagainya. Pastikan kamu bisa memberikan kualitas terbaik dengan harga yang terjangkau, karena harga-harga produk fashion cukup berkompetisi di pasaran.

2. Produk Hijab

Cara Bisnis Reseller untuk Pemula dan Produk-produk Terbaiknya - Produk Hijab

Hijab sudah menjadi produk fashion yang sangat populer bagi para wanita muslimah, nggak heran penjualan produk hijab selalu tinggi di berbagai marketplace. Kamu bisa mencari supplier hijab yang sudah berpengalaman dan memiliki produk hijab yang berkualitas. Kemudian kamu jual kembali dengan packaging yang lebih menarik agar orang tertarik untuk membelinya. 

3. Produk Perlengkapan Bayi

Cara Bisnis Reseller untuk Pemula dan Produk-produk Terbaiknya - Produk Perlengkapan Bayi

Indonesia termasuk negara dengan angka kelahiran yang tinggi, sehingga produk perlengkapan bayi juga nggak kalah dicari. Kamu bisa menyediakan berbagai perlengkapan bayi, seperti popok, alat makan, pakaian, stroller, dan sebagainya. Jual dengan harga yang cukup bersaing, karena cukup banyak kompetitor di lapangan yang harus kamu lawan.

4. Produk Makanan Terkenal

Cara Bisnis Reseller untuk Pemula dan Produk-produk Terbaiknya - Produk Makanan Terkenal

Menjual produk makanan terkenal juga harus kamu pertimbangkan, apalagi jika produk tersebut sulit ditemukan di Indonesia. Contohnya seperti makanan ringan atau mie instan dari Korea atau Jepang yang cukup populer di Indonesia. Yang penting kamu harus tau makanan apa yang sedang disukai oleh masyarakat, kemudian kamu menjualnya agar masyarakat mudah untuk membelinya.

5. Aksesoris Smartphone

Cara Bisnis Reseller untuk Pemula dan Produk-produk Terbaiknya - Aksesoris Smartphone

Hampir semua orang pasti memiliki smartphone, sehingga mereka juga pasti membutuhkan aksesorisnya. Aksesoris yang paling umum dibeli adalah tempered glass, kabel data, charger, casing, dan lain-lain. Atau kamu juga bisa berjualan casing-casing lucu yang disukai oleh para wanita, biasanya wanita lebih sering menggonta-ganti casing smartphone dengan berbagai model.

6. Reseller Aksesoris Gaming

Cara Bisnis Reseller untuk Pemula dan Produk-produk Terbaiknya - Reseller Aksesoris Gaming

Game sudah menjadi hobi sebagian banyak orang untuk membunuh waktu ketika sedang bosan. Apalagi para gamers PC yang membutuhkan banyak aksesoris untuk mendukung bermain game, seperti mouse, keyboard, headset, dan sebagainya. Nah kamu harus menyediakan produk-produk tersebut bagi mereka, karena keuntungannya bisa sangat besar.

Jadi gimana, sudah siap kah kamu untum memulai bisnis reseller? Ingat, kamu harus mendapatkan supplier produk yang terbaik, karena kualitas produk yang akan kamu jual bergantung dengan produk yang disediakan supplier. Nggak usah khawatir jika kamu mendapatkan supplier online yang jauh dari lokasi kamu, karena kamu bisa mempercayakan Anteraja untuk mengirinya. Buruan deh cek ongkir biar kamu nggak ragu lagi, soalnya harga ongkirnya bakal bikin kamu tergiur! Pastikan produk-produk kamu dikirim dengan jasa pengiriman yang berpengalaman, ya!