Tips Usaha Digital Printing Rumahan Murah Untuk Pemula

Tips Usaha Digital Printing Rumahan Murah Untuk Pemula

Pasti kamu semua membutuhkan jasa printing untuk mencetak dokumen-dokumen yang kamu butuhkan. Nggak kebayang kan bagaimana jika nggak ada jasa digital printing di daerah kamu? Nah ini yang membuat jasa digital printing sangat dibutuhkan, bahkan hampir bagi semua orang. 

Pasti kamu berminat kan ingin menjalankan bisnis ini? Tapi pasti kamu penasaran apakah bisnis ini menguntungkan atau tidak. Tenang saja kalian akan mendapat jawabannya setelah membaca artikel ini, soalnya Anteraja bakal bocorin ke kamu mengapa usaha digital printing bisa menguntungkan. Nggak hanya itu, ada juga tips usaha digital printing buat kamu yang ingin menjalankan bisnis ini. Jadi langsung terusin aja yuk baca artikelnya!

Kenapa Usaha Percetakan/Digital Printing Rumahan?

1. Mudah Dijalani

Tips Usaha Digital Printing Rumahan Murah Untuk Pemula - Mudah Dijalani

Bisnis ini termasuk mudah dijalani, karena kamu bisa melakukannya sendiri. Jika suatu saat kamu membutuhkan karyawan, kamu juga tidak akan kesulitan untuk mengajari mereka. Tidak perlu memiliki keahlian lebih untuk menjalankan bisnis ini, yang penting bisnis ini membutuhkan kecepatan dalam mencetak.

2. Modal yang Sedikit

Tips Usaha Digital Printing Rumahan Murah Untuk Pemula - Modal yang Sedikit

Kamu nggak perlu mengeluarkan modal yang besar untuk pertama kali menjalankan bisnis ini. Mulailah dari menyediakan jasa printing dokumen terlebih dahulu, supaya kamu hanya perlu membeli printer dokumen yang tidak memiliki harga tinggi. Nah apalagi kamu menjalankan bisnis di rumah, sehingga kamu juga tidak perlu mengeluarkan modal untuk sewa tempat.

3. Peminat yang Banyak

Tips Usaha Digital Printing Rumahan Murah Untuk Pemula - Peminat yang banyak

Kebutuhan akan dokumen fisik masih sangat tinggi di Indonesia, sehingga masih banyak karyawan atau pelajar yang butuh jasa printing. Apalagi jika kamu membuka usaha di sekitar sekolah, kampus, dan kantor. Biasanya mahasiswa paling sering membutuhkan jasa printing, karena seringkali tugas mahasiswa memerlukan dokumen fisik.

4. Tidak Perlu Sewa Tempat

Tips Usaha Digital Printing Rumahan Murah Untuk Pemula - Tidak Perlu Sewa Tempat

Jika rumah kamu bisa dimanfaatkan untuk membuka usaha ini, maka kamu tidak perlu menyewa tempat. Apalagi jika rumah kamu berada di tempat yang strategis yang mudah dilihat dan diakses orang. Kamu bisa mengalokasikan modal untuk kebutuhan lainnya, karena kamu tidak perlu mengeluarkan modal untuk menyewa tempat.

5. Usaha Digital Printing Tidak Memiliki Musim

Tips Usaha Digital Printing Rumahan Murah Untuk Pemula - Usaha Digital Printing Tidak Memiliki Musim

Banyak bisnis musiman yang sangat berisiko jika sedang tidak pada musimnya. Nah usaha digital printing ini termasuk bisnis yang tidak memiliki musim, karena jasa printing selalu ada peminatnya kapanpun waktunya. Apalagi bagi mahasiswa yang setiap tahun pasti ada yang mengerjakan skripsi, pasti mereka akan kesulitan jika tidak ada layanan jasa printing.

6. Untung yang Besar!

Tips Usaha Digital Printing Rumahan Murah Untuk Pemula - Untung yang Besar

Banyak yang tidak tau bahwa bisnis printing bisa membawa keuntungan yang besar. Namun kamu juga harus berada di lokasi yang strategis, agar usaha printing kamu diketahui banyak orang. Bisnis ini juga tidak akan basi, sehingga kamu tidak rugi banyak jika tidak ada pelanggan yang datang.

Tips Bisnis/Usaha Digital Printing Rumahan dari Anteraja

1. Analisa Pasar Lebih Dalam

Tips Usaha Digital Printing Rumahan Murah Untuk Pemula - Analisa Pasar Lebih Dalam

Digital printing bisa melayani mulai dari printing dokumen, poster, hingga banner. Nah kamu analisa dulu pasar yang lebih banyak diminati, sehingga kamu tau harus berinvestasi pada printer jenis apa. Misalnya di daerah kamu lebih banyak orang yang berminat untuk print dokumen, maka kamu bisa membeli printer dokumen lebih banyak, sehingga kamu bisa memberikan pelayanan yang cepat.

2. Pilih Printer yang Terbaik dan Berkualitas

Tips Usaha Digital Printing Rumahan Murah Untuk Pemula - Pilih Printer yang Terbaik dan Berkualitas

Tentu printer adalah senjata utama kamu untuk berbisnis, maka kamu harus mempertimbangkan printer yang mau dibeli. Pilihlah printer yang terbaik dan berkualitas, bahkan kamu harus berinvestasi besar untuk membeli printer. Beberapa merk printer yang perlu kamu pertimbangkan adalah Epson, Canon, Maxima, dan beberapa merk lainnya.

3. Pelayanan yang Ramah

Tips Usaha Digital Printing Rumahan Murah Untuk Pemula - Pelayanan yang Ramah

Berikan pelayanan yang ramah agar pelanggan kamu  merasa nyaman. Banyak orang yang membutuhkan konsultasi sebelum mencetak, biasanya mereka yang ingin mencetak poster, buku, dan lain-lainnya yang memiliki banyak pilihan bahan dan ukuran kertas. Jawab pertanyaan pelanggan dengan ramah dan berikan juga saran yang terbaik.

4. Berjualan di Marketplace

Tips Usaha Digital Printing Rumahan Murah Untuk Pemula - Berjualan di Marketplace

Berjualan online akan memudahkan pelanggan kamu yang tidak memiliki waktu untuk pergi ke tempat printing, maka kamu harus berjualan jasa printing di marketplace untuk meluaskan penjualan kamu. Pelanggan kamu tinggal mengirim dokumen yang ingin dicetak melalui e-mail, kemudian hasilnya tinggal kamu kirim menggunakan Anteraja! Soalnya ada opsi pengiriman Same Day yang tidak bakal membuang waktu pelanggan kamu. Tinggal cek ongkir aja untuk kepoin opsi pengiriman dan harga ongkir Anteraja! Setelah dikirim, tinggal lacak paketnya deh dengan cek resi. Dijamin cepat dan akurat!

5. Promosi

Tips Usaha Digital Printing Rumahan Murah Untuk Pemula - Promosi

Siapkan budgeting yang besar untuk melakukan promosi, karena kamu perlu mengenalkan usaha baru kamu kepada masyarakat. Lakukan promosi yang menarik dengan memanfaatkan platform offline dan online, supaya uang yang kamu keluarkan bisa efektif untuk meningkatkan penjualan.

6. Jangan Lupa Berinovasi untuk Bisnis Percetakan Kamu

Tips Usaha Digital Printing Rumahan Murah Untuk Pemula - Jangan Lupa Berinovasi untuk bisnis percetakan kamu

Ada banyak hal yang bisa diinovasikan pada bisnis printing kamu. Misalnya seperti melayani pembayaran non-tunai, buka 24 jam, layanan antar, dan sebagainya. Buat survey untuk mengetahui hal apa yang diinginkan konsumen. Jika bisnis kamu sudah menguntungkan, kamu bisa memberikan fasilitas baru yang diinginkan konsumen.

7. Jangan Pernah Menyerah

Tips Usaha Digital Printing Rumahan Murah Untuk Pemula - Jangan pernah Menyerah

Setiap bisnis pasti ada naik dan turunnya yang sulit diketahui kapan terjadinya. Nah tugas kamu harus menjaga bisnis kamu agar tidak turun secara drastis, makanya kamu tidak boleh menyerah supaya bisa menyiapkan strategi-strategi terbaik. Jika kamu sedang sepi pelanggan, kamu perlu bersabar sembari memutar otak dan membentuk cara untuk menarik pelanggan.

Anteraja juga menyediakan berbagai macam Artikel tentang Usaha dan Bisnis lainnya spesial untuk para pembaca setia Anteraja, berikut ialah Artikel terbaik dari tim kami:

Buruan deh mulai usaha digital printing kamu sendiri, sebelum kamu didahului orang lain. Apalagi jika di daerah kamu belum ada usaha digital printing yang berdiri, ini saatnya kamu untuk menjadi yang pertama! Yuk kumpulkan uang kamu dan segera hitung modal yang perlu dikeluarkan. Jika sudah cukup, langsung aja deh nggak usah ragu dan segera kamu mulai usaha ini!