7 Tips Bisnis Jus Buah Bermodal kecil dan Untung Banyak

Tips Bisnis Jus Buah Bermodal kecil dan Untung Banyak

Bisnis berjualan jus buah bisa dibilang merupakan bisnis yang menjanjikan, karena bisnis berjualan jus buah memiliki beberapa faktor yang tetap membuatnya tetap dicari oleh banyak orang. Untuk memulai karir kamu dalam memulai bisnis, berjualan jus buah harus kamu pertimbangkan matang-matang. Nggak perlu modal besar untuk memulai bisnis berjualan jus buah, karena Karena kamu hanya membutuhkan blender, lemari pendingin, dan bahan baku yang dibutuhkan. Nggak sulit kan? Apalagi bahan baku yang kamu butuhkan sangat mudah didapatkan.

Walaupun minuman-minuman seperti milk tea, boba, kopi, dan lain lain sangat ngetren saat ini, namun jus buah tetap menjadi minuman favorit yang segar dan sehat. Sehingga banyak juga orang yang mempertimbangkan untuk membeli jus buah dibanding dengan minuman-minuman tadi. Apalagi jika kamu mengikuti 9 tips bisnis jus buah bermodal kecil dan untung banyak di bawah ini, dijamin bisnis jus buah kamu semakin laku dan disukai oleh masyarakat. Jadi ikutin terus tips-tipsnya dan jangan sampai terlewat, yuk langsung kamu simak ya!

Tips Bisnis Jus Buah dengan Modal Kecil

1. Perhatikan Lokasi Usaha

Tips Bisnis Jus Buah Bermodal kecil dan Untung Banyak - Perhatikan Lokasi Usaha

Lokasi usaha sangat menentukan calon konsumen kamu, karena jika kamu salah menentukan lokasi usaha kamu, bisa-bisa tidak ada orang yang akan membeli jus buah kamu. Carilah tempat yang ramai dan dilalui orang banyak, bisa di pinggir jalan raya atau pada gang-gang di daerah padat penduduk. Atau pada pusat keramaian lainnya, seperti di sekitar sekolah, kampus, kantor, dan sebagainya. Dengan membuka lokasi usaha di tempat yang ramai, sangat kecil kemungkinan tidak ada orang yang membeli jus buah kamu.

(Baca juga: Franchise Yang Menjanjikan)

2. Tentukan Siapa Target Pasarnya

Tips Bisnis Jus Buah Bermodal kecil dan Untung Banyak - Tentukan Siapa Target Pasarnya

Menentukan target pasar adalah tips kedua setelah kamu menentukan dimana lokasi usaha yang tepat. Kamu perlu tau siapa saja orang-orang yang akan membeli jus buah kamu. Misalnya kamu berjualan di sekitar sekolah, maka sebagian besar calon pembeli kamu adalah seorang pelajar. Jika kamu berjualan di sekitar gedung perkantoran, maka calon pembeli kamu adalah karyawan. Nah mengapa kamu harus menentukan target pembeli jus buah kamu? Karena dengan ini, kamu bisa menentukan harga jual yang tepat. Sehingga kamu tidak salah sasaran dengan harga jual yang kamu tawarkan. Jika pembeli kamu adalah pelajar, belum tentu mereka memiliki uang sebanyak karyawan kantor. Maka kamu harus menurunkan sedikit harga jual jus kamu, sehingga para pelajar calon pembeli kamu tidak merasa keberatan dengan harga yang kamu tawarkan.

3. Lakukan Promosi Menarik

Tips Bisnis Jus Buah Bermodal kecil dan Untung Banyak - Lakukan Promosi Menarik

Bisnis apapun harus dimulai dengan promosi untuk menarik calon pelanggan sebanyak-banyaknya, sehingga mereka sadar akan kehadiran bisnis kamu. Cara konvensional dengan menyebarkan pamflet bukan cara yang buruk untuk melakukan promosi, namun kamu harus perbanyak juga promosi online lewat media sosial. Berikan promosi seperti potongan harga beberapa persen dan menggratiskan pembelian kedua dengan promo buy 2 get 1. Atau jika kamu melakukan promo di media sosial, kamu bisa memberikan mereka promo potongan harga jika mereka sudah follow akun media sosial kamu. Cara ini sangat ampuh untuk mencari followers sebanyak-banyaknya di media sosial kamu, karena dengan banyaknya followers, kamu bisa lebih mudah untuk mengenalkan produk jus buah kamu dan memberikan promo-promo menarik lainnya.

(Baca juga: Reseller Yang Menguntungkan)

4. Menyediakan Menu yang Berbeda

Tips Bisnis Jus Buah Bermodal kecil dan Untung Banyak -Menyediakan Menu yang Berbeda

Memang sudah banyak orang yang menjual jus buah, tetapi kamu bisa banyak melakukan inovasi menu jus buah yang akan kamu jual. Kamu dapat meng-explore menu-menu yang enak dan disukai orang. Misalnya kamu bisa mencampur lebih dari satu buah pada jus kamu, seperti buah belimbing dan buah stroberi, buah mangga dan buah naga, atau pepaya dan nanas. Bisa juga kamu menambahkan topping potongan buah-buah tersebut di dalamnya, sehingga pelanggan bisa merasakan kesegaran buah yang masih berbentuk. Topping-topping menarik lainnya yang bisa kamu gunakan adalah es krim, kacang almond, boba, dan lain-lain.

(Baca juga: Bisnis Mlm Terbaik)

5. Kesegaran Buah Harus Terjaga

Tips Bisnis Jus Buah Bermodal kecil dan Untung Banyak - Kesegaran Buah Harus Terjaga

Buah yang segar akan menghasilkan nutrisi yang baik, sehingga kamu harus menjaga kesegaran buah-buahan kamu. Kamu harus tau tidak semua buah bisa disimpan di lemari pendingin, seperti alpukat dan pisang. Buah-buahan lainnya seperti apel, anggur, melon, pir, dan buah-buahan berry sebaiknya dimasukkan ke dalam lemari pendingin dengan suhu 2.7-7 derajat celcius. Sebaiknya jangan menyimpan satu jenis buah dengan buah lainnya, pastikan juga buah tidak saling bersentuhan jika disimpan pada wadah yang sama

6. Sediakan Menu Jus Botolan Dengan Ukuran 1 Liter

Tips Bisnis Jus Buah Bermodal kecil dan Untung Banyak - Sediakan Menu Jus Botolan dengan Ukuran 1 Liter

Minuman-minuman yang ngetren di masyarakat biasanya banyak dijual botolan dengan ukuran 1 liter, seperti kopi kekinian, milk tea, dan boba. Banyak yang memilih untuk membeli dengan ukuran tersebut karena lebih menguntungkan, apalagi bagi mereka yang ingin meminum minuman tersebut setiap hari. Nah nggak ada salahnya jika kamu juga menjual jus buah kamu dengan botol ukuran 1 liter, beberapa orang pasti akan merasa untung apabila membelinya. Bisa saja jus buah literan kamu memudahkan mereka yang suka meminum jus buah di pagi hari, namun tidak memiliki banyak waktu untuk membuat jus sebelum mereka beraktivitas. 

(Baca juga: Tips Berjualan Di Tokopedia)

7. Jual Jus Buah Secara Online

Tips Bisnis Jus Buah Bermodal kecil dan Untung Banyak - Jual Jus Buah Secara Online

Berjualan melalui online akan semakin memudahkan kamu memasarkan jus buah kamu kepada masyarakat, apalagi saat pandemi sekarang yang menahan orang untuk beraktivitas di luar rumah. Yang terpenting kamu harus menjual jus kamu pada aplikasi pengiriman makanan berbasis ojek online, supaya memudahkan calon pelanggan yang berada di sekitar lokasi jualan kamu namun malas atau tidak memiliki waktu untuk datang ke tempat kamu. Kemudian kamu juga bisa berjualan marketplace untuk produk-produk jus buah botolan kamu. Nah supaya jus buah kamu tetap segar sampai ke tangan pelanggan, kamu harus mengaktifkan layanan pengiriman Anteraja pada toko online kamu. Soalnya Anteraja memiliki pengiriman Same Day, yang menjamin jus buah kamu sampai dengan waktu maksimal 8 jam! Jadi jangan khawatir jus buah kamu tidak segar lagi apabila dikirim. Nggak perlu rogoh kantong dalam-dalam, dengan Rp. 20.000 aja kamu udah bisa nikmati layanannya! Jadi langsung aja kamu cek ongkir, supaya bisa langsung nikmati layanan Same Day dari Anteraja. Nah jangan lupa selalu cek resi kamu setelah mengirim barang, karena fitur tracking paket akurat bakal membantu kamu melacak barang-barang yang kamu kirim!

Nah itu tadi tips-tips bisnis berjualan jus buah yang bisa kamu jadikan penghasilan kamu, karena dengan modal kecil kamu bisa mendapatkan untung besar dari berjualan jus buah. Dari tips-tips tadi, jangan lupa untuk memberitahu kerabat dan keluarga kamu tentang bisnis jus buah yang baru saja kamu jalankan. Sehingga mereka mengetahui dan segera membeli jus buah kamu, jangan lupa juga ajak mereka untuk mempromosikannya. Semoga berhasil!

(Baca juga: Ide Bisnis 2021)