Menjadi reseller produk bisa menjadi pilihan yang menarik untuk kamu memulai berbisnis. Siapa yang tahu, menjadi reseller bisa saja mendatangkan keuntungan yang besar untuk kamu. Namun memang ada banyak sekali barang-barang yang bisa dijual dan juga dicari banyak orang, untung itu kamu perlu menentukan terlebih dahulu barang apa yang ingin kamu jual.
(Baca juga: Cara Menjadi Reseller Sukses & Bisnis Reseller)
Nah buat kamu yang sudah membulatkan tekad untuk menjadi reseller barang, kamu jangan bingung untuk menentukan barang apa yang ingin kamu jual. Di bawah ini ada 8 macam-macam produk yang bisa kamu jual kembali dan bisa membawa keuntungan besar untuk kamu! Yuk langsung simak di bawah!
1. Reseller Produk Smartphone
Sejak munculnya smartphone murah, kebutuhan masyarakat Indonesia akan smartphone sangat meningkat drastis. Sehingga smartphone sudah bukan menjadi barang mewah lagi seperti yang pernah terjadi beberapa tahun lalu, terlihat dari toko-toko handphone di berbagai mall ramai didatangi pengunjung bahkan sampai mengantre. Coba kamu jual smartphone dari merk-merk yang sangat dicari oleh masyarakat dan berikan penawaran-penawaran menarik. Apalagi karena harus WFH seperti ini, memungkinkan bertambahnya orang yang membutuhkan smartphone untuk menunjang WFH yang mereka lakukan.
2. Reseller Produk Aksesoris Handphone
Akibat kebutuhan handphone sangat meningkat, maka kebutuhan akan aksesoris handphone juga ikut meningkat. Aksesoris handphone yang dimaksud adalah case, kabel dan adapter charger, earphone, dan tempered glass. Namun ada juga aksesoris handphone yang sangat disukai kaum hawa, yaitu ring holder dan pop socket. Aksesoris ini biasanya diletakkan di bagian belakang handphone untuk sandaran jari supaya handphone tidak mudah jatuh, namun ring holder dan pop socket biasanya memiliki banyak motif gambar dan beragam warna sehingga sangat disukai. Ada yang memiliki motif gambar karakter kartun, hewan, logo merk terkenal, dan sebagainya. Harganya yang sangat murah juga memungkinkan orang untuk membeli dengan jumlah yang banyak, untuk itu jangan sia-siakan untuk menjual aksesoris handphone yang sangat digemari ini.
(Baca juga: Cara Membuat Linktree)
3. Reseller Produk Fashion
Tidak bisa dipungkiri lagi pasti hampir semua orang menyukai berbelanja pakaian, apalagi fashion ala-ala Korea Selatan yang saat ini sedang digandrungi oleh anak-anak muda. Produk-produk hijab juga nggak kalah dicari di pasar fashion. Apalagi menjelang hari raya, kebutuhan masyarakat akan pakaian semakin meningkat. Kamu harus menjual produk-produk fashion yang sedang ngetren saat ini, supaya kamu bisa memenuhi kebutuhan masyarakat akan fashion-fashion terkini.
4. Reseller Produk Sepatu
Sepatu sangat digemari oleh anak-anak muda, bahkan banyak sekali anak muda yang mengoleksi sepatu sampai puluhan bahkan ratusan pasang. Bahkan permintaan sepatu sudah tidak terhitung lagi setiap harinya dan cepatnya pertumbuhan tren sepatu model baru yang membuat orang selalu ingin membeli sepatu. Sepatu lokal maupun impor sama-sama memiliki penggemar yang banyak di Indonesia, untuk itu cobalah kamu untuk mencari supplier sepatu yang terpercaya dan segera terjun ke pasaran untuk berjualan sepatu.
(Baca juga: Mengisi Waktu Luang Yang Menghasilkan Uang)
5. Reseller Produk Kebutuhan Bayi
Produk kebutuhan bayi jarang sekali mengalami penurunan di Indonesia, apalagi angka kelahiran di Indonesia tergolong sangat tinggi dibanding negara-negara lain. Selain itu, produk kebutuhan bayi banyak dicari oleh ibu-ibu muda saat ini, apalagi jika produk dijual secara online yang memudahkan mereka karena kesibukannya dalam mengurus urusan rumah tangga. Untuk nggak ada salahnya untuk kamu mencoba menjadi reseller produk kebutuhan bayi, karena banyak sekali produk kebutuhan bayi yang sangat dicari. Kamu bisa menjual popok, botol susu, kereta bayi, gendongan bayi, mainan, dan lain lain.
6. Reseller Produk Parfum
Siapa sih orang yang nggak butuh parfum? Orang-orang membutuhkan parfum untuk memberikan wangi-wangian bagi tubuh mereka. Nggak heran orang rela membeli parfum hingga jutaan rupiah, ini membuktikan hobi orang dengan parfum sangat besar. Tidak hanya sebagai kebutuhan wangi-wangian, bahkan berbagai merk parfum banyak dikoleksi oleh orang. Nah kamu bisa menjadi reseller produk parfum dari merk-merk terkenal. Namun jangan lupa, pengiriman parfum membutuhkan perhatian tersendiri karena merupakan barang pecah belah.
(Baca juga: Bisnis Jus Buah)
7. Reseller Album Boyband atau Girlband Luar Negeri
Komunitas fans boyband atau girlband sangat tinggi di Indonesia, apalagi girlband atau boyband K-Pop asal Korea Selatan. Tidak heran banyak sekali album atau merchandise dari band-band K-Pop yang mereka sukai bisa diborong habis berapapun harganya. Bahkan harganya yang mencapai jutaan rupiah, tidak menghalangi fans K-Pop untuk mengoleksi merchandise mereka. Tidak ada salahnya untuk kamu ikut berjualan merchandise band asal Korea Selatan tersebut, karena sejauh ini masih belum terlalu banyak reseller merchandise mereka.
(Baca juga: Tips Berjualan Di Shopee)
8. Reseller Aksesoris Gaming
Sejak pandemi Corona ini, banyak orang harus melakukan berbagai kegiatan di rumah. Ini menjadikan anak-anak muda tidak bisa pergi ke luar sebagaimana yang biasanya mereka lakukan sebelum pandemi. Maka banyak dari mereka yang akhirnya memilih untuk membeli konsol game atau komputer supaya mereka bisa betah tinggal di rumah. Untuk itu kebutuhan akan aksesoris gaming juga meningkat, seperti headset, mouse, keyboard, part-part komputer, dan lain-lain. Bahkan di beberapa toko aksesoris gaming terkenal, perputaran penjualan aksesoris gaming sangat cepat, apalagi jika dijual lewat online. Tunggu apalagi? Kamu bisa ikut berjualan aksesoris gaming untuk mendapat keuntungan yang besar!
(Baca juga: Tips Berjualan Di Tokopedia)
Gimana? Kamu udah pastikan belum produk apa yang ingin kamu jual? Pokoknya jangan sia-siakan kesempatan kamu mendapatkan keuntungan! Apapun barang yang kamu jual, pastikan pelanggan puas dengan pengiriman kamu yang cepat dan akurat. Coba deh kamu pakai layanan pengiriman Anteraja, soalnya udah banyak reseller yang memakai Anteraja dan mereka merasa puas! Ada 3 layanan yang bisa kamu nikmati, yaitu Reguler, Next Day, dan Same Day. Semua harga ongkirnya bisa kamu lihat di cek ongkir! Jadi tunggu apalagi? Segera gunakan Anteraja yang bakal memberikan kamu fitur cek resi paket akurat. Jangan buat pelanggan kamu khawatir dan segera cek ongkir untuk lacak paket kamu!
Nah langsung deh tentukan produk apa yang ingin kamu jual, supaya kamu bisa cepat-cepat membuka bisnis reseller kamu. Apalagi sejak pandemi ini, penjualan barang online juga meningkat. Jadi segera ambil kesempatan untuk kamu mendapatkan keuntungan besar dari berjualan produk yang sudah dijelaskan tadi. Selamat mencoba!